Hati-Hati! 6 Makanan dan Minuman Ini Tidak Boleh Dikonsumsi Bersama Durian, Bisa Berakibat Fatal

- Redaksi

Monday, 24 February 2025 - 09:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Durian (Dok. Ist)

Durian (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Di Indonesia, durian bisa dinikmati dengan berbagai cara, seperti ditemani secangkir kopi, teh, atau bahkan disantap dengan nasi.

Namun, tahukah Anda bahwa ada beberapa makanan dan minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan dengan durian?

Berikut adalah daftar makanan dan minuman yang tidak disarankan untuk dikombinasikan dengan durian, berdasarkan berbagai sumber.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Alkohol

Durian mengandung senyawa sulfur yang tinggi, yang dapat menghambat enzim yang membantu memecah alkohol dalam tubuh. Akibatnya, efek mabuk bisa bertahan lebih lama.

Selain itu, kombinasi durian dan alkohol dapat menyebabkan gangguan pencernaan, perut mulas, bahkan berisiko mengganggu sistem kardiovaskular.

Nagi penderita diabetes, campuran kalori, karbohidrat, dan serat dari keduanya bisa memperburuk kondisi kesehatan.

Baca Juga :  Jelaskan Perbedaan Benda Bening, Buram, dan Gelap dalam Kehidupan Sehari-hari

2. Kopi

Kandungan kafein dalam kopi berisiko menyebabkan gangguan pada jantung dan pembuluh darah jika dikonsumsi bersama durian.

Walaupun masih memerlukan penelitian lebih lanjut, sebaiknya hindari makan durian saat minum kopi untuk mencegah risiko kesehatan.

3. Susu

Menurut laporan KL Foodie dan Goodie Feed, minum susu setelah makan durian bisa meningkatkan tekanan darah secara drastis.

Dalam kasus ringan, kombinasi ini dapat menyebabkan sakit kepala. Namun, dalam kasus yang lebih serius, tekanan darah tinggi bisa berisiko fatal.

4. Kepiting

Durian termasuk makanan yang bersifat “panas”, sedangkan kepiting memiliki sifat “dingin”. Mengonsumsi keduanya secara bersamaan dapat mengganggu sistem pencernaan dan menyebabkan ketidaknyamanan pada perut.

Baca Juga :  Cara Mengatasi Anak yang Bandel Tanpa Kekerasan, Bunda Wajib Mengerti!

5. Buah Leci, Manggis, dan Kelengkeng

Leci, manggis, dan kelengkeng juga termasuk makanan yang bersifat “panas”, seperti durian. Jika dikonsumsi dalam jumlah berlebihan, kombinasi ini bisa menyebabkan demam, sembelit, atau sakit tenggorokan.

Selain itu, manggis dan durian memiliki kandungan serat selulosa yang tinggi, yang dapat menyerap air berlebih dalam tubuh. Jika dimakan bersamaan dalam jumlah banyak, kombinasi ini berisiko menyumbat usus.

6. Daging Sapi dan Kambing

Daging sapi dan kambing juga termasuk makanan yang bersifat “panas”. Mengonsumsi durian bersama kedua jenis daging ini dapat meningkatkan panas tubuh secara berlebihan dan memicu peradangan.

Berita Terkait

Apakah Sholat Tahajud Harus Tidur Dulu? Simak Penjelasan Lengkapnya!
Apakah Sholat Jumat Bisa Dijamak? Simak Penjelasan Lengkap Hukum Fiqihnya
7 Tips Menyambut Tahun Baru agar Lebih Positif dan Produktif
Membuka Lembaran Baru di Tahun 2026: Doa dan Harapan untuk Keberkahan di Tahun yang Baru
5 Cara Menjadi Cwok Soft Spoken yang Disenangi Wanita
30 Kata-kata Bijak Tahun Baru 2026 yang Estetik dan Singkat untuk Caption Instagram dan WhatsApp
50 Ucapan Natal Bahasa Inggris Terbaik dan Beserta Artinya
Tata Cara Sholat 1 Rajab: Mulai dari Niat Hingga Doa Setelah Sholat!

Berita Terkait

Thursday, 8 January 2026 - 10:24 WIB

Apakah Sholat Tahajud Harus Tidur Dulu? Simak Penjelasan Lengkapnya!

Friday, 2 January 2026 - 15:00 WIB

Apakah Sholat Jumat Bisa Dijamak? Simak Penjelasan Lengkap Hukum Fiqihnya

Tuesday, 30 December 2025 - 16:22 WIB

7 Tips Menyambut Tahun Baru agar Lebih Positif dan Produktif

Tuesday, 30 December 2025 - 14:57 WIB

Membuka Lembaran Baru di Tahun 2026: Doa dan Harapan untuk Keberkahan di Tahun yang Baru

Wednesday, 24 December 2025 - 10:52 WIB

5 Cara Menjadi Cwok Soft Spoken yang Disenangi Wanita

Berita Terbaru

Cara Melihat Spek Laptop

Teknologi

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

Tuesday, 13 Jan 2026 - 14:28 WIB