Perahu Getek Terbalik di Waduk Gresik, Dua Anak Masih Hilang

- Redaksi

Sunday, 2 February 2025 - 08:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Proses pencarian korban tenggelam (Dok. Ist)

Proses pencarian korban tenggelam (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Sebuah perahu terbalik di Waduk Desa Gedangkulut, Kecamatan Cerme, Gresik, pada Sabtu (1/2/2025) sore.

Perahu tersebut dinaiki oleh empat anak yang sedang memancing. Dua di antaranya berhasil selamat, sementara dua lainnya masih dalam pencarian.

Menurut informasi yang diterima, kejadian terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Keempat anak yang berasal dari Dusun Sawahan ini menaiki perahu bambu atau getek untuk menuju ke tengah waduk.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Keempat anak itu naik perahu bambu atau getek,” ujar Kepala BPBD Gresik Sukardi dikonfirmasi detikJatim, Sabtu (1/2/2025) malam

Namun, di tengah perjalanan, perahu tersebut tiba-tiba terbalik, menyebabkan mereka tercebur ke dalam air.

Baca Juga :  Umat Islam Perlu Tahu! Inilah Kumpulan Doa untuk Menahan Lapar saat Puasa

Kepala BPBD Gresik, Sukardi, membenarkan kejadian ini. Ia mengatakan bahwa dua anak, Adam dan Yoga, berhasil menyelamatkan diri dan kini sedang menjalani perawatan di RSUD Ibnu Sina. Sementara dua anak lainnya, Denis dan Putra, hingga kini belum ditemukan.

“Dua anak berhasil selamat. Dua anak lainnya sampai saat ini belum ditemukan,” kata Sukardi.

Tim pencarian yang terdiri dari BPBD Gresik dan warga sekitar terus berupaya mencari korban yang hilang. Namun, pencarian mengalami kendala karena banyaknya rumput di waduk yang menyulitkan pergerakan tim.

“Kami masih terus berusaha mencari dua anak yang masih hilang. Mohon doanya supaya cepat ketemu,” pungkasnya

Berita Terkait

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500
Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya
Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!
Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional
VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya
Jaksa Agung ST Burhanuddin Tegaskan Perkara Guru Honorer di Jambi Akan Dihentikan
Jadwal Penukaran Uang Baru 2026: Syarat, Lokasi, dan Cara Pesan via PINTAR BI
BGN Pastikan MBG akan Tetap Beroperasi di Bulan Ramadhan

Berita Terkait

Saturday, 24 January 2026 - 08:43 WIB

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500

Saturday, 24 January 2026 - 07:10 WIB

Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya

Thursday, 22 January 2026 - 17:36 WIB

Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!

Thursday, 22 January 2026 - 15:01 WIB

Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional

Wednesday, 21 January 2026 - 11:35 WIB

VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya

Berita Terbaru