Sushi Dynamite: Kisah Sukses UMKM Kuliner di Sungailiat

- Redaksi

Sunday, 16 February 2025 - 09:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sushi Dynamite (Dok. Ist)

Sushi Dynamite (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Di tengah pesatnya perkembangan bisnis kuliner, Sushi Dynamite muncul sebagai salah satu usaha yang sukses mencuri perhatian masyarakat Sungailiat, Bangka Belitung.

Usaha ini didirikan oleh Fadam, yang memiliki pengalaman bekerja di berbagai restoran ternama di Jakarta. Kini, Sushi Dynamite menjadi destinasi favorit bagi pecinta sushi di daerah tersebut.

Fadam memulai bisnisnya pada tahun 2019 setelah melihat peluang besar di Sungailiat. Saat itu, belum ada restoran yang menawarkan sushi di daerah tersebut.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya melihat belum ada tempat makan sushi di Sungailiat saat itu. Saya ingin memperkenalkan sushi kepada masyarakat di sini,” ujar Fadam.Selasa(11/2/2025).

Salah satu faktor yang membuat Sushi Dynamite sukses adalah kemampuannya menyesuaikan cita rasa sushi dengan selera masyarakat Bangka Belitung.

Baca Juga :  Eksplorasi Keindahan Kebun Teh Sukawana: Destinasi Wisata Alam di Bandung yang Menawan

Fadam melakukan banyak eksperimen dan riset untuk menciptakan menu yang dapat diterima oleh berbagai kalangan.

Upaya Fadam tidak sia-sia. Sushi Dynamite kini dikenal dengan aneka sushi lezat yang inovatif. Banyak pelanggan setia memberikan ulasan positif, salah satunya Gilang.

“Tidak semua orang bisa menyajikan sushi yang pas dengan cita rasa. Tapi Sushi Dynamite ini bagi yang baru coba sushi aman rasa dan pasti suka.” Ungkapnya.

Kesuksesan Sushi Dynamite menjadi bukti bahwa dengan kerja keras, inovasi, dan pemahaman yang baik terhadap pasar, UMKM kuliner bisa berkembang dan meraih kesuksesan.

Lebih dari sekadar tempat makan sushi, Sushi Dynamite juga menjadi inspirasi bagi para pelaku usaha kuliner lainnya di Sungailiat.

Baca Juga :  Jelang Hari Raya Idul Adha, Ini Resep Sate Kambing yang Sedap dan Tak Berbau

Dengan komitmennya untuk terus berinovasi dan menghadirkan sushi yang lezat, Sushi Dynamite siap terus berkembang dan semakin dikenal luas.

Berita Terkait

Resep Bakso Daging Sapi Kenyal dan Lezat ala Devina Hermawan
Getuk Pisang Jadi Oleh-Oleh Favorit Pemudik di Kediri Saat Lebaran 1446 H
Lupis Mbah Satinem, Jajanan Tradisional yang Tak Pernah Sepi di Tugu Jogja
Taman Balekambang Solo Buka Area Baru, Pengunjung Bisa Interaksi dengan Rusa
Lawar Bali: Kuliner Khas yang Penuh Makna Budaya
Sate Sayur: Inovasi Kuliner Sehat yang Sedang Populer di Kota Besar
Kentang Goreng: Camilan Hangat Saat Hujan yang Selalu Bikin Kangen
JemberTourism.com: Portal Resmi Eksplorasi Wisata Jember yang Kaya Budaya dan Alam

Berita Terkait

Wednesday, 30 April 2025 - 09:00 WIB

Resep Bakso Daging Sapi Kenyal dan Lezat ala Devina Hermawan

Tuesday, 29 April 2025 - 10:50 WIB

Getuk Pisang Jadi Oleh-Oleh Favorit Pemudik di Kediri Saat Lebaran 1446 H

Monday, 28 April 2025 - 08:58 WIB

Lupis Mbah Satinem, Jajanan Tradisional yang Tak Pernah Sepi di Tugu Jogja

Sunday, 27 April 2025 - 14:06 WIB

Taman Balekambang Solo Buka Area Baru, Pengunjung Bisa Interaksi dengan Rusa

Sunday, 27 April 2025 - 14:04 WIB

Lawar Bali: Kuliner Khas yang Penuh Makna Budaya

Berita Terbaru

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Berita

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Wednesday, 30 Apr 2025 - 10:44 WIB