Emak-emak yang tertipu arisan lebaran (Dok. Ist)
SwaraWarta.co.id – Puluhan ibu-ibu di Desa Pujer Baru, Kecamatan Maesan, Bondowoso, menjadi korban arisan lebaran bodong.
Mereka melaporkan pelaku, seorang wanita berinisial SR (35), ke polisi setelah merasa ditipu dalam tabungan hari raya yang dijanjikan.
Kasat Reskrim Polres Bondowoso, AKP Roni Ismullah, membenarkan adanya laporan tersebut. Para korban mengaku dijanjikan keuntungan besar jika ikut serta dalam tabungan tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Menurut keterangan mereka, terlapor menjanjikan keuntungan berlipat dengan tabungan itu,” ungkap Roni Ismullah, Selasa (18/3/2025).
Menurut keterangan korban, SR menjanjikan bahwa uang yang mereka tabung akan dikembalikan 10 hari sebelum Lebaran, bahkan dengan keuntungan berlipat dan tambahan sembako.
Besaran uang yang disetorkan bervariasi, mulai dari Rp 200 ribu hingga Rp 1 juta sekali menabung.
Namun, saat tiba waktunya pencairan, SR tidak bisa dihubungi dan menghilang. Bahkan, nomor ponselnya mati, membuat para korban panik dan melaporkannya ke pihak berwajib.
Berdasarkan laporan, total uang yang berhasil dikumpulkan SR dari para korban mencapai lebih dari Rp 200 juta. Kini, pihak kepolisian tengah menyelidiki kasus ini dengan mengumpulkan keterangan saksi dan alat bukti.
Ada dugaan kuat bahwa pelaku sudah melarikan diri ke Malaysia untuk menghindari tanggung jawab. Polisi masih terus mendalami kasus ini untuk menemukan keberadaan SR dan menindaklanjuti laporan dari para korban.
SwaraWarta.co.id - Pecinta Mobile Legends di tanah air saat ini tengah dilanda kekhawatiran terkait performa…
SwaraWarta.co.id - Memasuki semester genap tahun ajaran 2025/2026, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) resmi…
SwaraWarta.co.id - Dunia terus berputar, dan begitu pula dengan pergantian generasi. Belum lama kita membahas…
SwaraWarta.co.id - Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menyaksikan berbagai macam perubahan pada benda-benda di sekitar…
SwaraWarta.co.id - Bagaimana cara kerja mesin 4 tak? Hampir setiap kendaraan yang kita temui di…
SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…