Olahraga

Indonesia Tantang Thailand di Perempat Final Piala Sudirman Cup 2025

SwaraWarta.co.id – Tim bulu tangkis Indonesia akan menghadapi Thailand dalam laga perempat final Piala Sudirman 2025 yang digelar di Fenghuang Gymnasium, Xiamen, China, pada Jumat, 2 Mei 2025, pukul 16.00 WIB.

Pertandingan ini akan disiarkan langsung di TVRI Sport dan melalui layanan streaming Vidio.

Indonesia melaju ke babak gugur sebagai juara Grup D setelah meraih kemenangan atas Inggris, India, dan Denmark. Sementara itu, Thailand lolos sebagai runner-up Grup A di bawah tuan rumah China.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam pertandingan ini, Indonesia menurunkan formasi andalan. Di sektor ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan menghadapi pasangan unggulan Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Pada nomor tunggal putra, Jonatan Christie yang memiliki rekor pertemuan 7-4 atas Kunlavut Vitidsarn, akan menjadi tumpuan Merah Putih.

Di sektor tunggal putri, Putri Kusuma Wardani akan berhadapan dengan Pornpawee Chochuwong. Sementara itu, pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan melawan Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren.

Untuk ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan menghadapi Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Pelatih kepala tim Indonesia, Eng Hian, menekankan pentingnya kesiapan teknik, fisik, dan mental dalam menghadapi pertandingan ini.

Ia juga membuka peluang bagi pemain muda untuk tampil, sebagai bagian dari strategi regenerasi tim nasional.

Pertemuan antara Indonesia dan Thailand di perempat final ini menjadi ajang pembuktian bagi kedua tim untuk melangkah ke semifinal Piala Sudirman 2025.

Kemenangan akan membawa salah satu tim lebih dekat untuk merebut gelar juara dalam turnamen beregu campuran paling bergengsi ini.

 

Mulyadi

"Seorang penulis profesional yang melintang hampir 3 tahun lebih di berbagai macam media ternama di Indonesia seperti, Promedia, IDN Times, Pikiran Rakyat, Duniamasa.com, Suara Kreatif, dan SwaraWarta."

Recent Posts

DLH Kemuning: Upaya Nyata Mewujudkan Lingkungan Bersih, Sehat, dan Berkelanjutan

Lingkungan yang bersih dan tertata adalah salah satu kunci kenyamanan dan kualitas hidup masyarakat. Di…

5 hours ago

Bagaimana Pendapat Bapak/Ibu Terhadap Sistem Penyelenggaraan Ujian Tertulis Saat ini?

SwaraWarta.co.id – Bagaimana pendapat bapak ibu terhadap sistem penyelenggaraan ujian tertulis saat ini? Sistem penyelenggaraan…

6 hours ago

Diskusikan Perbedaan Utama antara Ventura Bersama dan Operasi Bersama, Serta Bagaimana Dampaknya Terhadap Perlakuan Akuntansi Kedua Pengaturan Bersama Tersebut?

SwaraWarta.co.id – Apa perbedaan utama antara ventura bersama dan operasi bersama, serta bagaimana dampaknya terhadap…

8 hours ago

Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!

SwaraWarta.co.id - Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 kembali hadir sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada…

8 hours ago

Cara Mengatasi Motor Honda Beat yang Berasap: Panduan Lengkap untuk Pemilik Motor

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatasi motor Honda Beat yang berasap? Motor Honda Beat merupakan salah…

9 hours ago

Timur Kapadze Tiba di Indonesia, Sinyal Kuat Calon Pelatih Timnas Garuda?

SwaraWarta.co.id - Timur Kapadze mendadak menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola Indonesia. Mantan…

12 hours ago