Berita

Nurut Hitungan Weton, Pasangan di Ponorogo Gelar Pernikahan di Rumah Sakit

Swarawarta.co.id – Pasangan muda Desy Umi Lutviana (23) dan Rizky Wijaya Putra (27) melangsungkan akad nikah di ruang perawatan Rumah Sakit Umum Aisyiyah Ponorogo, Jawa Timur.

Keputusan ini diambil karena Desy sedang menjalani perawatan akibat penurunan kesadaran dan sesak napas.

Desy dilarikan ke rumah sakit pada Jumat (30/5/2025) dan menyaksikan akad nikahnya dari atas tempat tidur rumah sakit.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meskipun dalam kondisi tidak sehat, Desy terlihat bahagia setelah resmi dinikahi Rizky dengan mahar berupa 8 gram perhiasan emas dan uang tunai sebesar 20.824 yen Jepang, yang jika dikurskan ke rupiah sekitar Rp 23 juta.

“Menurut hitungan Jawa, hari ini, Senin (2/6), adalah hari baik, jadi akhirnya menikah hari ini, walaupun di rumah sakit,” ujar Desy saat ditemui di RSU Aisyiyah Ponorogo.

Rencana akad nikah telah dipersiapkan jauh-jauh hari bersama keluarga kedua mempelai, dengan mempertimbangkan hari dan tanggal yang sesuai dengan hitungan Jawa.

“Harus hari ini akadnya karena tidak bisa diundur. Wetonnya sudah pas sesuai dengan perhitungan. Kalau tidak sakit, harusnya di KUA ijab kabulnya,” imbuhnya.

Pasangan ini menunjukkan komitmen dan cinta yang kuat, bahkan di tengah kondisi kesehatan Desy yang tidak memungkinkan untuk melakukan prosesi pernikahan di tempat lain.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Bagaimana Jika Sekitarmu Ada Seseorang yang Secara Tidak Sadar Memiliki Kecenderungan NPD?

SwaraWarta.co.id - Menjalin hubungan sosial, baik di kantor maupun dalam lingkaran pertemanan, terkadang membawa kita…

20 minutes ago

Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

SwaraWarta.co.id - Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) merupakan dokumen penting yang sering menjadi syarat utama…

36 minutes ago

Cara Mendapatkan CIF Pegadaian untuk Transaksi Digital dengan Mudah

SwaraWarta.co.id - Di era transformasi digital, PT Pegadaian (Persero) terus berinovasi untuk memberikan kemudahan bagi…

6 hours ago

4 Cara Mendapatkan Avatar Gratis di Roblox: Tampil Keren Tanpa Robux!

SwaraWarta.co.id - Siapa bilang tampil gaya di Roblox harus selalu punya banyak Robux? Bagi banyak…

7 hours ago

3 Cara Mendapatkan Akun SIMPKB untuk Guru dan Tenaga Kependidikan

SwaraWarta.co.id - Bagi Bapak dan Ibu Guru di seluruh Indonesia, memiliki akun SIMPKB (Sistem Informasi…

8 hours ago

Pusat Ikatan Bidan Indonesia: Pilar Penguatan Profesi dan Pelayanan Kebidanan Nasional

Peran bidan sangat vital dalam sistem kesehatan nasional, khususnya dalam pelayanan kesehatan ibu dan anak.…

20 hours ago