UM Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Lewat Jalur Mandiri, Ini Pilihannya

- Redaksi

Monday, 28 April 2025 - 15:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

UM buka pendaftaran (Dok. Ist)

UM buka pendaftaran (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Selain lewat jalur SNBP dan SNBT, Universitas Negeri Malang (UM) juga membuka pendaftaran mahasiswa baru melalui jalur Mandiri. Pendaftarannya sudah dimulai sejak 8 April 2025.

Kepala Sub Direktorat Seleksi UM, Dr. Rizky Firmansyah, menjelaskan bahwa jalur Mandiri ini punya beberapa jenis seleksi, yaitu:

1. Jalur Prestasi

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ada dua jenis prestasi yang bisa digunakan:

Prestasi Kejuaraan: Untuk siswa yang pernah juara 1, 2, atau 3 di tingkat provinsi.

Prestasi Bahasa Inggris: Untuk siswa yang punya skor minimal dari salah satu tes berikut: IELTS, TOEFL ITP, TOEFL IBT, atau Duolingo English Test.

2. Jalur Leadership

Ini untuk siswa yang aktif dalam kegiatan seperti OSIS, PMR, atau Pramuka. Tahun ini, siswa yang pernah ikut paskibraka minimal tingkat kota/kabupaten juga bisa mendaftar lewat jalur ini.

Baca Juga :  Wajib Tahu! Inilah Doa Sebelum Ujian Agar Diberi Kemudahan

3. Jalur Skor UTBK SNBT

Calon mahasiswa bisa menggunakan nomor pendaftaran UTBK, dan pihak UM akan mengambil langsung skor dari pusat setelah pengumuman hasil UTBK.

4. Jalur Tes Masuk Berbasis Komputer (TMBK)

Untuk jalur ini, UM mengadakan tes tidak hanya di Malang, tapi juga di beberapa kota lain seperti Medan, Jakarta, Yogyakarta, Balikpapan, dan Lombok. Tujuannya supaya peserta dari berbagai daerah lebih mudah ikut tes tanpa harus jauh-jauh ke Malang.

5. Jalur Kemitraan

Ada beberapa skema di jalur ini:

Jalur kemitraan dengan institusi

Jalur untuk masyarakat umum melalui program outbound international student mobility

Jalur mitra asuhJalur beasiswa untuk anak-anak pekerja migran, yang bekerja sama dengan KBRI.

Baca Juga :  368 Calon Warga Baru PSHT Kediri Dapat Pembekalan, TNI-Polri Tekankan Pentingnya Jaga Kamtibmas

Sebagai tambahan informasi, UM tahun ini menerima sekitar 12.616 mahasiswa baru. Sebanyak 3.767 orang sudah diterima lewat jalur SNBP, dan sisanya sekitar 8.800 kursi akan diisi lewat jalur SNBT dan Mandiri.

Berita Terkait

Apa yang Dimaksud dengan Menyesuaikan Pendidikan Sesuai Kodrat Alam? Berikut ini Pembahasannya!
SEBUAH Perusahaan Makanan Besar Dan Ternama, ‘PT. Boga Raya’, Memutuskan Untuk Mengakuisisi Sebuah Startup Makanan Kecil Yang Inovatif, PT. Rasa Baru
KEBERHASILAN KEDAI KOPI FORE, Tidak Terlepas Dari Strateginya Yang Ampuh Mampu Memahami Kebutuhan Dan Harapan Konsumen Muda (Gen Z Dll)
ANDI Menggugat PT. Jaya Makmur Atas Pelanggaran Perjanjian Pembayaran Barang, PT. Jaya Makmur Mengklaim Keterlambatan Pembayaran Karena Krisis Ekonomi
APA Yang Menjadi Pembeda Antara Digital Citizen Dan Citizen Journalism? Bagaimana Karakteristik Mereka?
MENURUT Anda, Bagaimana Kesatuan Sila-Sila Pancasila Ini Dapat Menjadi Dasar Bagi Bangsa Indonesia Dalam Menghadapi Perbedaan Suku, Agama, Budaya
Apa Strategi Nabi Muhammad SAW dalam Perjalanan ke Madinah Agar Selamat? Simak Jawabannya Berikut!
DI ERA DIGITAL Seperti Saat Ini, Organisasi Memanfaatkan Teknologi Sebagai Saluran Komunikasi Dalam Organisasi, Menurut Dale Level Dan William Galle

Berita Terkait

Wednesday, 5 November 2025 - 19:17 WIB

Apa yang Dimaksud dengan Menyesuaikan Pendidikan Sesuai Kodrat Alam? Berikut ini Pembahasannya!

Wednesday, 5 November 2025 - 17:43 WIB

SEBUAH Perusahaan Makanan Besar Dan Ternama, ‘PT. Boga Raya’, Memutuskan Untuk Mengakuisisi Sebuah Startup Makanan Kecil Yang Inovatif, PT. Rasa Baru

Wednesday, 5 November 2025 - 17:40 WIB

KEBERHASILAN KEDAI KOPI FORE, Tidak Terlepas Dari Strateginya Yang Ampuh Mampu Memahami Kebutuhan Dan Harapan Konsumen Muda (Gen Z Dll)

Wednesday, 5 November 2025 - 17:34 WIB

ANDI Menggugat PT. Jaya Makmur Atas Pelanggaran Perjanjian Pembayaran Barang, PT. Jaya Makmur Mengklaim Keterlambatan Pembayaran Karena Krisis Ekonomi

Wednesday, 5 November 2025 - 17:13 WIB

MENURUT Anda, Bagaimana Kesatuan Sila-Sila Pancasila Ini Dapat Menjadi Dasar Bagi Bangsa Indonesia Dalam Menghadapi Perbedaan Suku, Agama, Budaya

Berita Terbaru

Benarkah Iran Tersingkir dari Piala Dunia 2026?

Olahraga

Benarkah Iran Tersingkir dari Piala Dunia 2026? Ini Faktanya

Wednesday, 5 Nov 2025 - 17:42 WIB