Sosok IH yang Telah Melangsungkan Pernikahan Sesama Jenis

- Redaksi

Sunday, 10 December 2023 - 07:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Viral pernikahan sesama jenis di Cianjur menghebohkan sosial media. 
( Dok. Istimewa)


SwaraWarta.co.id
– Warga Desa Pakuon, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur dikejutkan dengan adanya pernikahan sesama jenis. 

IH (23) dan AY (25) dari Kalimantan merupakan pasangan sesama jenis yang baru menikah pada Selasa (28/11/2023). 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara akad pernikahan sesama jenis itu dihadiri oleh anggota keluarga, saksi, para tokoh setempat, dan warga dari Kampung Pakuon.

Namun, kedok pernikahan sesama jenis kedua pasangan ini terbongkar setelah orang tua IH curiga terhadap AY yang tidak mau menunjukkan identitas aslinya. 

Orang tua IH merasa dibohongi oleh anaknya sendiri. Meskipun di mata warga sekitar, IH dikenal sebagai sosok yang pendiam dan jarang keluar rumah, tetapi mereka sama sekali tidak menduga IH adalah seorang lesbian.

Baca Juga :  Bareskrim Berhasil Musnahkan Sejumlah Narkoba Miras

“Kepribadiannya sama dengan gadis lainnya, tapi jarang keluar rumah,”ujar Kepala Desa Pakuon, Abdullah.

 Abdullah juga menjelaskan bahwa IH dan pasangan sesama jenisnya telah berpacaran selama dua tahun.

Menurut Abdullah, meskipun jarang bertemu orang, kepribadian IH tidak berbeda dengan gadis lain pada umumnya. 

Pada awal hubungan, AY bahkan telah mendatangi rumah IH dengan maksud untuk menikahinya.

Namun rencana tersebut ditolak oleh orang tua IH lantaran dirinya tidak menunjukkan identitas asli. 

“Ditolak orang tua karena orang asing dan tidak bisa menunjukkan identitas,” lanjut Abdullah. 

AY kembali ke kediaman IH setelah dua tahun berlalu. Dia meminta izin untuk menikahi IH dan berjanji akan menanggung semua biaya pernikahan.

Baca Juga :  Pengajiannya Sempat Ditolak Ansor Surabaya, Begini Respon Ustadz Riza Basalamah

AY mengatakan kepada orang tua IH bahwa dia telah menerima rekomendasi dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sukaresmi. 

Kasus ini bermula dari kecurigaan orang tua IH, setelah tiga hari pasangan sesama jenis tersebut menikah. Orang tua IH curiga karena setelah menikah, pasangan ini sering diam.

Setelah dilakukan pemeriksaan dengan sejumlah aparat kecamatan terbikti bahwa AY merupakan perempuan. 

“Saat dilakukan proses mediasi akhirnya AY mengeluarkan KTP miliknya.” jelas Abdullah. 

“Dan setelah dicek ternyata identitasnya perempuan, bahkan di fotonya pun berhijab,” sambungnya.

Berita Terkait

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul
Iran Deklarasi Siap Perang Hadapi Amerika Serikat: Analisis Ketegangan yang Memanas
KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1
JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar
Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya
Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat
Pasukan NATO Dikerahkan ke Greenland: Bentuk Solidaritas Hadapi Ambisi Amerika Serikat
Kenapa BNPT Tahap 4 Belum Cair? Berikut ini Alasan Utamanya!

Berita Terkait

Saturday, 17 January 2026 - 11:05 WIB

Pemerintah Siapkan 5.750 Kuota Beasiswa LPDP 2026 untuk Cetak Talenta Unggul

Friday, 16 January 2026 - 15:47 WIB

KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1

Friday, 16 January 2026 - 15:42 WIB

JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar

Friday, 16 January 2026 - 15:36 WIB

Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya

Friday, 16 January 2026 - 14:29 WIB

Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat

Berita Terbaru

Entertainment

Ketika Ranika Belajar Merelakan Cinta yang Tak Direstui

Saturday, 17 Jan 2026 - 14:14 WIB