Poppy Capella Jadi Terlapor Kasus Finalis Miss Universe

- Redaksi

Thursday, 7 September 2023 - 11:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi pemotretan finalis Miss Universe Indonesia (Instagram/missuniverse)

SwaraWarta.co.id – Setelah sempat membuat publik heboh, kasus body checking dan difoto tanpa busana finalis Miss Universe Indonesia 2023 sudah memasuki tahap penyidikan. Bahkan para terlapor dalam kasus ini sudah diperiksa.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan bahwa pada hari Kamis (7/9), pihak kepolisian akan memeriksa terlapor atas nama Sarah. Namun sayangnya, Trunoyudo tidak menjelaskan peran Sarah dalam kasus ini.

“Hari ini agenda pemeriksaan terlapor 3 atas nama Sarah,” ungkap Trunoyudo pada hari Kamis, (7/9).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, Trunoyudo juga mengungkapkan bahwa pihak kepolisian juga sudah melakukan pemeriksaan terhadap Poppy Capella yang merupakan Direktur Miss Universe Indonesia. Sampai saat ini, sudah ada 19 saksi yang telah diperiksa.

Baca Juga :  Ketua MK Anwar Usman Mangkir di RPH, Jimly Curiga Hanya Alasan

“Kemarin sudah dilaksanakan pemerintah terlapor atas nama Poppy. Sebanyak 19 orang saksi pada proses penyidikan ini yang telah diperiksa dengan status saksi,” ungkapnya.

Benarkah Body Checking Disaksikan 3 Pria?

Lebih lanjut, Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi mengungkapkan bahwa momen body checking tersebut tidak dilakukan oleh orang yang ahli. Bahkan para finalis dipaksa untuk melepas bajunya.

“Tempatnya juga sedikit terbuka, kemudian juga para korban ini merasa dipaksa untuk melepas bajunya kemudian difoto dan sebagainya. Bukan oleh ahli media melainkan orang-orang yang berkapasitas,” ungkap Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi.

Selain itu, Hengki juga mengungkapkan bahwa proses body checking tersebut juga disaksikan oleh 3 pria dan saksi lainnya yang berada di lokasi.

Baca Juga :  Daftar Jadi Caleg DPD RI, Begini Alasan Pelawak Senior Komeng

“Menurut keterangan pelapor di sana ada 3 orang laki-laki, kemudian juga ada satu orang wanita sekitar beberapa saksi yang lain,” ungkapnya.

Sebelumnya, Poppy Capella juga sempat buka suara pada saat kasus tersebut viral. Menurut Poppy, pihaknya menerima setiap kritik dan saran dari masyarakat. Terlebih dirinya juga sadar bahwa dalam dunia kontes yang dinamis, suara bergema dari segala arah.

“Dalam dunia kontes yang dinamis, suara bergema dari segala arah. Setiap komentar, umpan balik, baik yang dibalut pujian maupun ditaburi kritik. Sangat vital dalam memahami narasi Miss Universe,” ungkap Poppy Capella dalam akun pribadinya.

Lebih lanjut, Poppy Capella juga mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang memberikan dukungan terhadap Miss Universe.

Baca Juga :  Tetty Manurung, Ikon Seriosa Indonesia Berpulang

“Saya ingin mengucapkan terimakasih yang tulus kepada semua orang yang telah meluangkan waktu sejenak untuk berbagai pandangan, perasaan dan perspektif dengan kami. Komentar kalian bukan sekedar kata-kata, kalian adalah kekuatan yang kuat serta mendorong tekad dan semangat kami,” lanjutnya.

Berita Terkait

Presiden Prabowo Subianto Dukung RUU Perampasan Aset Koruptor
Julen Lopetegui Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Qatar, Siap Hadapi Kualifikasi Piala Dunia
Kinibisa.com: Portal Edukasi dan Karier untuk Generasi Kompeten Indonesia
Hari Pendidikan Nasional 2025: Momen Refleksi dan Tantangan Pendidikan di Era Digital
MUI Jabar Sebut KB Vasektomi Haram
Pemkab Bekasi Luncurkan Aplikasi PECAK untuk Permudah Pencatatan Kontrak Kerja
Pencarian Pendaki Hilang di Gunung Saeng Terhambat Kabut dan Hujan
Anggota Komisi IX DPR RI Sebut RUU Ketenagakerjaan Harus Segera Direvisi

Berita Terkait

Friday, 2 May 2025 - 17:05 WIB

Presiden Prabowo Subianto Dukung RUU Perampasan Aset Koruptor

Friday, 2 May 2025 - 14:25 WIB

Julen Lopetegui Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Qatar, Siap Hadapi Kualifikasi Piala Dunia

Friday, 2 May 2025 - 13:25 WIB

Kinibisa.com: Portal Edukasi dan Karier untuk Generasi Kompeten Indonesia

Friday, 2 May 2025 - 09:28 WIB

Hari Pendidikan Nasional 2025: Momen Refleksi dan Tantangan Pendidikan di Era Digital

Friday, 2 May 2025 - 08:57 WIB

MUI Jabar Sebut KB Vasektomi Haram

Berita Terbaru

Carlos Pena Resmi Tinggalkan Persija Jakarta untuk Musim ini

Olahraga

Carlos Pena Resmi Tinggalkan Persija Jakarta untuk Musim ini

Friday, 2 May 2025 - 16:20 WIB