Jadwal Kampanye Pemilu 2024 Dirilis KPU, Para Calon Siapkan Strategi Cari Dukungan

- Redaksi

Monday, 27 November 2023 - 10:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jadwal Kampanye Pemilu 2024 Dirilis KPU

SwaraWarta.co.id Tahapan kampanye Pemilu 2024 akan segera gelar, ketiga pasang calon siap-siap atur strategi cari dukungan.

Komisi Pemilihan Umum sebagai lembaga pengatur prosesi Pemilu, sudah menetapkan jadwal kampamye Pemilu 2024 untuk ketiga pasangan calon.

Soal tahapan kampanye Pemilu 2024 ini sudah dirilis dan diatur berdasarkan Peraturan KPU Nomor 15 tahun 2023.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yang di dalam peraturan tersebut diatur dengan detail dan rinci jadwal kampanye secara keseluruhan seluruh peserta pada Pemilu 2024.

Karena jadwalnya sudah ditetapkan, Kepala Bawaslu, Rahmat Bagja menghimbau agar kepada seluruh partisipan yang hendak mengikuti jadwal kampanye sesuai dengan ketentuan yang sudah diatur.

Baca Juga :  Gempa Magnitudo 3,6 Guncang Jayapura, Terasa di Genyem

Dalam penjelasan lain, Bagja telah menyebutkan Indeks Kerawanan Pemilu yang sudah dirilis beberapa waktu lalu agar diperhatikan untuk menjaga suasana kampanye tetap kondusif dan selaras.

Ada banyak faktor kerawanan yang sebisa mungkin diantisipasi agar tidak terjadi kericuhan saat kampanye yang tentu saja bisa membuat suasana memanas.

Faktor kerawanan yang dimaksud meliputi kerawanan terkait Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan atau Sara.

Dan yang tak kalah penting adalah kerawanan terhadap semua berita bohong yang diembuskan segelintir orang untuk kepentingan pribadinya atau hoaks yang bisa menimbulkan kesalahpahaman dan perpecahan.

Kampanye liar, harus bisa diantisipasi sejak dini agar tidak terjadi perselisihan di antara para peserta kampanye.

Baca Juga :  BNI Berperan Aktif dalam Memperingati Hari Disabilitas Internasional 2024 dengan Beragam Inisiatif Sosial

Ada banyak hal yang bisa dilakukan para peserta kampanye untuk mendapatkan dukungan semisal menawarkan visi dan misi yang menarik dan menguntungkan masyarakat banyak.

Kemudian program yang disiapkan untuk kemaslahatan masyarakat secara umum, atau menunjukkan citra diri yang lebih baik agar mendapat simpati dari para peserta Pemilu 2024 nanti.

Untuk Jadwalnya sendiri, KPU sudah menetapkannya sebagai berikut:

– 12 November 2023 – 10 Februari 2024:

Kampanye dalam konteks tatap muka, pertemuan terbatas, distribusi alat kampanye kepada masyarakat, debat pasangan Capres dan Cawapres, serta kampanye di media sosial.

– 21 Januari – 10 Februari 2024:

Rapat umum, iklan di media, baik cetak ataupun elektonik, maupun secara live online.

Baca Juga :  37 Orang Diamankan Usai Terlibat Kericuhan Persib VS Persija

– 11 Februari – 13 Februari 2024:

Masa tenang kampanye.

– 2 Juni – 22 Juni 2024:

Kampanye putaran dua.

– 23 Juni – 25 Juni 2024:

Masa tenang putaran kedua.

Itulah tahapan jadwal kampanye Pemilu 2024 sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku.

Berita Terkait

Cara Cek Hasil Pengumuman Administrasi PPG Prajabatan 2025 dan Tahapan Selanjutnya
Cara Aktivasi Akun Coretax Buat Lapor SPT dengan Mudah
Cara Cek BLT 900 Ribu 2025:  Panduan Lengkap untuk Memastikan Penerimaan Anda
Kabar Gembira! Sampai Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan di Jakarta Berlangsung?
Berapa Rata-rata Gaji Minimum di Indonesia? Cek UMP dan UMK Terbaru 2025
Bocoran Gaji Guru PPG 2025: Lonjakan Kesejahteraan untuk Pendidik Bersertifikat!
KPK OTT Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terkait Dugaan Korupsi Mutasi Jabatan
Cara Mudah Cek Kelulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG)

Berita Terkait

Wednesday, 12 November 2025 - 16:35 WIB

Cara Cek Hasil Pengumuman Administrasi PPG Prajabatan 2025 dan Tahapan Selanjutnya

Wednesday, 12 November 2025 - 15:32 WIB

Cara Aktivasi Akun Coretax Buat Lapor SPT dengan Mudah

Monday, 10 November 2025 - 16:42 WIB

Cara Cek BLT 900 Ribu 2025:  Panduan Lengkap untuk Memastikan Penerimaan Anda

Sunday, 9 November 2025 - 12:13 WIB

Kabar Gembira! Sampai Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan di Jakarta Berlangsung?

Sunday, 9 November 2025 - 11:55 WIB

Berapa Rata-rata Gaji Minimum di Indonesia? Cek UMP dan UMK Terbaru 2025

Berita Terbaru

Apa yang Harus Dilakukan Setelah Menetapkan Periode Penilaian SKP?

Pendidikan

Apa yang Harus Dilakukan Setelah Menetapkan Periode Penilaian SKP?

Thursday, 13 Nov 2025 - 17:17 WIB

Cara Membersihkan Karang Gigi yang Benar

Kesehatan

Wajib Tahu! Ini Cara Membersihkan Karang Gigi yang Benar dan Aman

Thursday, 13 Nov 2025 - 17:06 WIB

Apa Itu Redenominasi?

Pendidikan

Apa Itu Redenominasi? Pengertian, Tujuan, dan Dampaknya

Thursday, 13 Nov 2025 - 16:51 WIB