Categories: Berita

Balita Laki-laki di Sleman Dilaporkan Tenggelam di Selokan Mataram, Begini Kronologinya!

 

Ilustrasi anak tenggelam (Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Seorang anak laki-laki berusia 4 tahun dilaporkan tenggelam di Selokan Mataram. Tim SAR dari berbagai lembaga sedang mencari anak tersebut. 

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Informasi tentang bocah hilang ini viral di media sosial karena diunggah oleh akun Instagram @merapi_uncover.

“[Breaking News] Info lur, lagi wae ada anak kecil yang tenggelam daerah monjali Anak kecilnya belum ditemukan kak, tapi tadi saya liat tim sar udah dateng. Lokasinya daerah monjali ,” tulis akun tersebut seperti dilihat SwaraWarta pada Minggu (10/3). 

Menurut keterangan dari petugas SAR, anak tersebut berinisial ADZS. Saat kejadian, ayahnya sedang bekerja, ibunya sedang berbelanja, dan kakaknya berada di rumah. 

“Lokasi (kejadian) depan Gapura Gemawang Rt 1, Rw 43, Sinduadi, Mlati, Sleman,” kata Humas Basarnas DIY Pipit Eriyanto, (10/3). 

Saat itu, anak tersebut sedang bermain di sekitar lingkungan rumahnya. Dia keluar dari rumah sejauh 700 meter dan tidak ada yang mengetahui keberadaannya setelah itu.

“Anak tersebut keluar 700 meter dari rumah, dicari tidak ada, biasanya main di pos ronda Rusunawa Gemawang. Ada yang melihat ternyata sudah sampai depan gapura Gemawang RT 1 di tengah jalan setelah itu diperingatkan sama yang memancing tau-tau jalan ke arah timur sepedanya sudah di tengah jalan, sandal di bibir selokan, dan anak tersebut sudah tidak ada di lokasi terakhir,” jelasnya

Korban diduga masuk ke Selokan Mataram, karena Diduga anak tersebut autis dan tuli. Saat ini, tim SAR dari berbagai lembaga masih terus mencari korban. 

“Dugaan sementara anak tersebut masuk selokan karena anak tersebut autis dan tuli,” ungkapnya.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

CARILAH Iklan Produk Atau Merek Yang Sedang Naik Daun Di Lingkungan Sekitar Anda (Misalnya Di Kampus, Komunitas Atau Media Sosial) Yang Menerapkan

Dalam dunia pemasaran modern, memahami bagaimana konsumen belajar dan membentuk sikap terhadap produk merupakan hal…

1 day ago

MEMENUHI Harapan Dan Kebutuhan Generasi Muda Khususnya Gen Z Merupakan 2 Hal Penting Untuk Mempertahankan Sustainability Business

Memenuhi harapan dan kebutuhan generasi muda, khususnya Generasi Z (Gen Z), merupakan dua hal yang…

1 day ago

PERUSAHAAN “TechVision” Dikenal Sebagai Pelopor Dalam Inovasi Teknologi, Di Dalam Perusahaan, Terdapat Dua Tim: Tim R&D (Penelitian dan Pengembangan)

Perusahaan TechVision dikenal luas sebagai pelopor dalam dunia inovasi teknologi. Di dalam organisasi ini, terdapat…

1 day ago

DALAM Suatu Organisasi, Sering Kali Keputusan Penting Harus Diambil Secara Kolektif Untuk Memastikan Bahwa Semua Perspektif Dan Kebutuhan Anggota

Dalam dunia kerja modern, pengambilan keputusan tidak lagi menjadi tanggung jawab tunggal seorang pemimpin, melainkan…

1 day ago

Bagaimana Rangka Sendi Otot dan Saraf Membantu Kita Bergerak? Simak Penjelasannya!

SwaraWarta.co.id - Bagaimana rangka sendi otot dan saraf membantu kita bergerak? Pernahkah Anda berhenti sejenak…

1 day ago

BAGAIMANA Teknik Pengambilan Keputusan Kelompok Yang Efektif Dapat Diterapkan Dalam Suatu Organisasi Untuk Memastikan Hasil Yang Optimal

Bagi kalian yang sedang mencari referensi jawaban soal bagaimana teknik pengambilan keputusan kelompok yang efektif…

1 day ago