Categories: Berita

Guru Ngaji Curi Emas 2,6 kg, Ngaku Terpaksa karena Banyak Hutang

 

Guru ngaji ditangkap polisi usai mencuri kubah masjid emas
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.idDalam sebuah kejadian yang terjadi di Kabupaten Buru, Maluku, seorang pencuri bernama AG (67) yang juga merupakan guru mengaji di Masjid Al-Huda ditangkap oleh polisi. 

“Pekerjaan sehari nelayan, dia juga guru ngaji di masjid Al-Huda,” ujar Kapolres Buru AKBP Sulastri Sukijang kepada detikcom, Senin (11/3/2024).

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelaku mencuri emas murni seberat 2,6 kilogram yang digunakan sebagai hiasan kepala kubah masjid

Meskipun bukan warga asli Desa Kaiely di mana masjid tersebut berada, AG telah menetap lama dan menjadi guru mengaji di desa tersebut. 

“Asli Kaiely bukan, dia orang Malut, tapi sudah nikah dan tinggal di sana,” katanya

Emas yang dicuri merupakan hasil sumbangan penambang dan warga yang setara dengan Rp 3 miliar. 

“Jadi warga dan penambang menyisakan rezeki berupa biji emas dari hasil menambang di Gunung Botak. Total sumbangan terkumpul saat itu 2,6 kilogram emas murni setara Rp 3 miliar,” kata Raja Petuanan Negeri atau Desa Kaiely, Fandi Ashari Wael kepada detikcom, Selasa (5/3).

Kepala kubah masjid yang dihiasi emas bermula dari inisiatif Raja Desa Kaiely, M. Fuad Wael, ayah dari Fandi pada tahun 2014. 

Hiasan tersebut dibuat dari emas Gunung Botak yang masuk ke wilayah Desa Kaiely. Bijih emas dikumpulkan oleh perangkat desa secara sukarela dari penambang dan warga desa. 

Setelah satu tahun, pada tahun 2015, bijih emas yang dikumpulkan mencapai 2,6 kilogram dan dijadikan hiasan kepala kubah masjid yang juga menjadi ikon desa.

“Kita lalu mendatangkan para pengrajin dari Sulawesi Selatan untuk membuat kepala kubah masjid berukiran lafaz Allah berbahan emas,” jelasnya.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Inilah 12 Orang Terkaya di Dunia di Tahun 2026

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa orang terkaya di dunia di tahun 2026 saat ini. Khusus di…

11 hours ago

Cara Membuat Es Gabus, Berikut ini Langkah Demi Langkah yang Bisa Anda Coba!

SwaraWarta.co.id - Siapa yang tidak rindu dengan masa kecil? Salah satu memori yang paling melekat…

11 hours ago

Cara Beli Perak untuk Investasi: Panduan Cerdas bagi Pemula

SwaraWarta.co.id - Banyak orang langsung terpikir tentang emas saat bicara soal investasi logam mulia. Padahal,…

11 hours ago

Cara Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2026: Panduan Lengkap dan Link Terbaru

SwaraWarta.co.id - Lebaran 2026 sudah di depan mata! Bagi Anda yang merantau, momen pulang kampung…

12 hours ago

Cara Investasi Emas untuk Pemula dengan Aman, Kamu Wajib Coba!

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara investasi emas dengan aman? Investasi seringkali terdengar mengintimidasi, apalagi jika kamu…

12 hours ago

Apakah GERD Bisa Menyebabkan Kematian? Simak Fakta dan Risikonya di Sini!

SwaraWarta.co.id – Apakah GERD bisa menyebabkan kematian? Pernahkah kamu merasakan sensasi terbakar di dada (heartburn)…

2 days ago