Marselino Ferdinan Debut Bersama Oxford United di Piala FA

- Redaksi

Sunday, 12 January 2025 - 08:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Marselino Ferdinan (Dok. Ist)

Marselino Ferdinan (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Marselino Ferdinan, penggawa timnas Indonesia, akhirnya membuat debutnya bersama Oxford United saat melawan Exeter City pada putaran ketiga Piala FA, Sabtu lalu.

Pada pertandingan tersebut, Marselino masuk pada menit ke-89, menggantikan Siriki Dembele yang berposisi sebagai gelandang serang.

Pemain berusia 20 tahun itu bermain selama sekitar 10 menit dan mendapat kartu kuning pada menit ke-90+5.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Debut ini menjadi momen yang dinanti-nantikan Marselino, setelah sebelumnya sempat masuk daftar pemain cadangan pada empat laga berturut-turut di Championship pada bulan November.

Keempat laga tersebut adalah melawan Hull City, Watford, Middlesbrough, dan Sheffield United.

Sayangnya, meskipun sempat unggul 1-0 lewat gol Matt Phillips pada menit ke-14, Oxford United akhirnya kalah 1-3 dari Exeter City.

Baca Juga :  Antrean Pemudik Sepeda Motor di Pelabuhan Ciwandan Membeludak

Exeter berhasil membalikkan keadaan dengan gol Demetri Mitchell pada menit ke-22 dan ke-40, serta gol Vincent Harper pada menit ke-64.

Oxford semakin kesulitan setelah Tyler Goodrham mendapat kartu merah pada menit ke-81, membuat mereka harus bermain dengan 10 pemain.

Kekalahan ini membuat Oxford United tersingkir dari Piala FA. Selanjutnya, mereka akan bertanding di Championship melawan Plymouth Argyle pada Rabu (15/1) pukul 02.45 WIB.

Saat ini, Oxford berada di posisi ke-17 klasemen sementara Championship dengan 28 poin dari 25 pertandingan.

Berita Terkait

Kenapa Info GTK Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebab dan Solusi Praktisnya!
Layvin Kurzawa Mantan Bek PSG, Resmi Perkuat Persib Bandung
Kapan Jadwal Puasa Muhammadiyah 2026? Yuk Cari Tahu Disini!
Shayne Pattynama Resmi Berseragam Persija Jakarta, Target Juara Langsung Dicanangkan
Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500
Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya
Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!
Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional

Berita Terkait

Monday, 26 January 2026 - 17:23 WIB

Kenapa Info GTK Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebab dan Solusi Praktisnya!

Monday, 26 January 2026 - 14:58 WIB

Layvin Kurzawa Mantan Bek PSG, Resmi Perkuat Persib Bandung

Sunday, 25 January 2026 - 14:22 WIB

Shayne Pattynama Resmi Berseragam Persija Jakarta, Target Juara Langsung Dicanangkan

Saturday, 24 January 2026 - 08:43 WIB

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500

Saturday, 24 January 2026 - 07:10 WIB

Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya

Berita Terbaru

Cara Membuat Video AI Gratis di Tahun 2026

Teknologi

Cara Membuat Video AI Gratis di Tahun 2026 dengan Mudah

Monday, 26 Jan 2026 - 15:49 WIB

Layvin Kurzawa bergabung dengan Persib Bandung

Olahraga

Layvin Kurzawa Mantan Bek PSG, Resmi Perkuat Persib Bandung

Monday, 26 Jan 2026 - 14:58 WIB