Categories: Berita

Imam Musholla Tewas Usai ditikam saat Wudhu

Korban penikaman orang tak dikenal
( Dok. Ist)

 SwaraWarta.co.id – Seorang imam musala di Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat (Jakbar) bernama MS (71) tewas setelah ditikam oleh orang yang tidak dikenal saat sedang berwudu. 

Peristiwa tragis tersebut terjadi pada Kamis (16/5) dini hari di Musala Uswatun Hasanah di Pesing Garden, Kebon Jeruk, Jakbar. 

“Pada saat korban wudu, tiba-tiba ditusuk oleh orang tidak dikenal dari arah belakang,” kata Kapolsek Kebon Jeruk Kompol Sutrisno, dilansir Antara, Sabtu (18/5/2024).

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga:

LC di Banyuwangi Jadi Korban Pembacokan, Begini Faktanya!

Pelaku langsung melarikan diri setelah menikam korban dan hingga saat ini masih buron. Korban dilarikan ke Rumah Sakit Graha Kedoya untuk mendapatkan perawatan medis yang lebih lanjut.

“Meninggal saat penanganan dokter,” ucap Sutrisno.

Aksi penikaman tersebut terekam oleh kamera CCTV dan videonya telah beredar luas di media sosial

Baca Juga:

Caleg PKS Ditikam saat Di Warung, Begini Kronologinya!

Dalam rekaman tersebut, pelaku terlihat memakai kaos dan celana pendek sedang berlari. Pada tangan kanannya, pelaku memegang sesuatu yang belum dapat diidentifikasi melalui video tersebut.

Polisi masih terus memburu pelaku dan telah memeriksa tiga orang saksi serta melakukan pemeriksaan terhadap CCTV di lokasi kejadian. 

“Kami masih selidiki keberadaan pelaku, masih terus kami cari. Kami bekerja sama dengan Polres Jakarta Barat untuk mengidentifikasi pelaku,” kata Sutrisno.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Apakah ONIC Gugur di M7? Simak Update Terkini Nasib Sang Raja Langit

SwaraWarta.co.id - Pecinta Mobile Legends di tanah air saat ini tengah dilanda kekhawatiran terkait performa…

18 hours ago

Cara Download Aplikasi Dapodik Versi 2026.b, Berikut ini Panduannya!

SwaraWarta.co.id - Memasuki semester genap tahun ajaran 2025/2026, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) resmi…

22 hours ago

Gen Beta Tahun Berapa? Mengenal Generasi Masa Depan Setelah Gen Alpha

SwaraWarta.co.id - Dunia terus berputar, dan begitu pula dengan pergantian generasi. Belum lama kita membahas…

22 hours ago

Apa yang Dimaksud dengan Perubahan Kimia? Pengertian, Ciri, dan Contohnya

SwaraWarta.co.id - Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menyaksikan berbagai macam perubahan pada benda-benda di sekitar…

24 hours ago

Memahami Cara Kerja Mesin 4 Tak: Mekanisme di Balik Kendaraan Anda

SwaraWarta.co.id - Bagaimana cara kerja mesin 4 tak? Hampir setiap kendaraan yang kita temui di…

24 hours ago

Bagaimana Sikap Kalian dalam Menghadapi Perbedaan Budaya dan Agama yang Ada di Lingkungan Kalian?

SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…

2 days ago