Categories: Berita

Imbas Erupsi Gunung Ibu, 7 Desa Kena Imbas

Posko pengungsian
( Dok. Ist)

 SwaraWarta.co.id – Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi warga dari 7 desa yang terkena imbas erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara. Evakuasi dilakukan setelah terjadinya dua kali letusan dari gunung api tersebut.

“Tim gabungan dari TNI, Polri, Basarnas, BPBD, dan Tagana turun ke lapangan untuk mengevakuasi warga yang tinggal di tujuh desa setelah Gunung Api Ibu dua kali meletus pada Sabtu (18/5) pukul 20.08 WIT dan pukul 20.34 WIT,” kata Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangannya, Minggu (19/5/2024).

Baca Juga:

ADVERTISEMENT

adsads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Efek Erupsi Gunung Ruang, Warga Dihimbau Waspada Potensi Tsunami

Proses evakuasi dilakukan secara bertahap dengan menggunakan mobil. Warga yang terdampak erupsi Gunung Ibu dievakuasi ke Desa Gam Ici, Kecamatan Ibu.

“Kendaraan truk taktis TNI, Polri, termasuk mobil bak terbuka milik warga terus berdatangan membawa para warga ke lokasi pengungsian yang berada di lapangan Desa Gam Ici,” ucapnya.

Hingga saat ini, BNPB masih melakukan pendataan terhadap warga yang berhasil dievakuasi ke pos pengungsian. 

Petugas juga masih melakukan proses evakuasi ke sejumlah titik lainnya yang terdampak erupsi.

Baca Juga:

Gunung Ruang Erupsi, Bandara Sam ditutup Sementara

Pos Pengamatan Gunung Ibu melaporkan bahwa erupsi pertama yang terjadi menghasilkan kolom abu dengan tinggi hingga 4.000 meter di atas puncak gunung yang mengarah ke barat dan barat laut. 

Erupsi ini juga terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 28 mm selama 9 menit 12 detik.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Bingung Cara Beli Tiket GIIAS 2025? Ini Panduan Lengkap dan Tips Hemat yang Wajib Kamu Tahu!

SwaraWarta.co.id - Pameran otomotif terbesar di Indonesia, GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) 2025, akan…

3 hours ago

Bongkar Rahasia Ini! Cara Menghilang Komedo Secara Alami dan Ampuh Tanpa Perlu ke Klinik Kecantikan

SwaraWarta.co.id – Cara menghilangkan komedo bisa dilakukan dimana saja. Komedo memang menjadi masalah kulit yang…

4 hours ago

Bagaimana Ilmu Sains Digunakan dalam Pekerjaan Dokter untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Setiap Hari?

SwaraWarta.co.id - Pernahkah kamu membayangkan bagaimana seorang dokter bisa mengetahui penyakit hanya dengan memeriksa gejala…

5 hours ago

Contoh Studi Kasus PPG 2025: Rahasia Sukses, Tantangan, dan Strategi Jitu Lulus Pendidikan Profesi Guru!

SwaraWarta.co.id - Apa kabar calon pendidik masa depan? Jika kamu sedang mempersiapkan diri untuk Pendidikan…

5 hours ago

Mengungkap Trik Cepat Cara Mengganti Nama di Zoom Agar Tampil Profesional dan Berbeda dari yang Lain

SwaraWarta.co.id - Pernahkah kamu merasa nama akun Zoom-mu tidak mencerminkan identitasmu yang sebenarnya, atau bahkan…

6 hours ago

Rahasia Mudah Cara Menghitung Persen Tanpa Ribet, Cocok untuk Pelajar dan Pekerja Kantoran!

SwaraWarta.co.id - Menghitung persen sering kali menjadi momok bagi sebagian orang, terutama yang tidak akrab…

6 hours ago