Gegara Main Korek Api, 2 Rumah di Ciamis Hangus Terbakar

- Redaksi

Friday, 9 August 2024 - 23:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dua buah rumah Dua rumah hangus dilalap ‘Si Jago Merah’ dikawasan Lingkungan Sirnarasa, Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan/Kabupaten Ciamis, Rabu malam (7/8/2024).

Dilansir dari detikJabar, kebakaran tersebut diduga terjadi karna salah satu anak yang tinggal di rumah itu bermain korek api di dalam kamar.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fery Rochwandi, Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Dinas Satuan Polisi Pamong Praja Ciamis, mengungkapkan bahwa pihaknya menerima laporan dari warga bahwa terjadi kebakaran di wilayah Sindangrasa, Ciamis. Petugas segera bergerak ke lokasi untuk memadamkan api.

“Ada dua rumah yang terbakar, yang semi permanen habis terbakar. Sedangkan rumah permanen terbakar sebagian terkena Sambaran api dari rumah pertama,” ujar Fery yang dilansir dari detikJabar pada Kamis (8/8/2024).

Baca Juga :  Supian Suri-Chandra Unggul dalam Quick Count Pilkada Depok 2024

Selain itu, Fery menjelaskan bahwa menurut keterangan pemilik rumah, api diduga berasal dari kelakuan anak Nendi yang bermain korek api di dalam kamar. Nendi sudah melarang anaknya bermain dengan korek api dan kemudian meninggalkan kamar. Beberapa menit kemudian, Nendi menyadari anaknya yang berada di dalam kamar tidak lagi bersuara.

“Setelah dicek ke kamar ternyata hordeng (gorden) sudah terbakar. Karena panik, Nendi langsung bergegas menyelamatkan anaknya keluar rumah dan berteriak meminta tolong kepada warga sekitar,” lanjutnya.

Seorang warga yang mengetahui kebakaran tersebut segera menghubungi unit pemadam kebakaran Ciamis untuk meminta bantuan. Tidak lama kemudian, mobil pemadam kebakaran tiba dan sukses memadamkan api.

Baca Juga :  Komisi XI DPR Minta Apple Penuhi Komitmen Investasi dan Tingkatkan Kontribusi untuk Ekonomi Indonesia

“Kebakaran berhasil dipadamkan,” ungkapnya.

Fery juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tidak bermain api di dalam rumah. Di musim kemarau ini, masyarakat diminta untuk lebih waspada karna potensi kebakaran cukup tinggi.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, meskipun diperkirakan kerugian yang ditimbulkan mencapai Rp 55 juta.

 

Aisya Azzahra – Siswa Magang

Berita Terkait

Pabrik Sepatu Nike PHK 3.000 Karyawan, Ini Kronologi dan Penyebab di Baliknya
TNI AL dan PT PAL Berhasil Uji Penembakan dari Kapal Selam Tanpa Awak
Apakah BSU akan Cair Lagi? Begini Kata Kemnaker!
Masjid Al-Aqsa Terancam Roboh Akibat Penggalian oleh Israel
Israel Kembali Lancarkan Serangan Udara ke Jalur Gaza pada Malam Hari
Sertifikasi Guru TW 3 2025 Telah Cair: Ini Jadwal, Besaran, dan Daerah yang Menerima
Kapan Hari Listrik Nasional? Mengenal Sejarah dan Maknanya
Manfaat Jasa Caregiver bagi Keluarga dengan Anggota Lansia

Berita Terkait

Friday, 31 October 2025 - 19:23 WIB

Pabrik Sepatu Nike PHK 3.000 Karyawan, Ini Kronologi dan Penyebab di Baliknya

Friday, 31 October 2025 - 19:17 WIB

TNI AL dan PT PAL Berhasil Uji Penembakan dari Kapal Selam Tanpa Awak

Thursday, 30 October 2025 - 15:52 WIB

Apakah BSU akan Cair Lagi? Begini Kata Kemnaker!

Wednesday, 29 October 2025 - 14:47 WIB

Masjid Al-Aqsa Terancam Roboh Akibat Penggalian oleh Israel

Wednesday, 29 October 2025 - 14:40 WIB

Israel Kembali Lancarkan Serangan Udara ke Jalur Gaza pada Malam Hari

Berita Terbaru

Rancangan program pengembangan profesional guru berbasis TIK untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas pembelajaran di era digital.

Pendidikan

RANCANGAN Program Pengembangan Profesional Guru Berbasis TIK

Saturday, 1 Nov 2025 - 17:53 WIB

Kenapa Lidah Terasa Pahit?

Kesehatan

Kenapa Lidah Terasa Pahit? Mengenali Penyebab dan Solusinya

Saturday, 1 Nov 2025 - 17:00 WIB