Pendidikan

Panduan Doa Masuk dan Keluar WC, Jangan Sembarangan Ternyata Ada Adabnya

Swarawarta.co.id – Doa masuk dan keluar WC umumnya disarankan untuk diamalkan lantaran di tempat tersebut banyak godaan setan atau tipu dayanya.

Doa Masuk WC dan Artinya

Ketika memasuki tempat tersebut dianjurkan untuk membaca doa masuk WC. 

Ini membantu kita memulai aktivitas dengan niat yang baik dan memohon perlindungan dari hal-hal yang tidak diinginkan.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

بِسْمِ اللهِ اللَّهُمَّ إنِّي أَعُوذُ بِك من الْخُبْثِ وَالْخَبَائِثِ

Bismillahi Allahumma inni a’udzu bika minal khubutsi wal khabaaitsi.

Artinya: “Ya Allah, aku berlindung kepadaMu dari godaan setan jantan dan betina.”

Ketika akan buang hajat baik kecil ataupun besar bisa membaca bacaan berikut ini:

اَللَّهُمَّ طَهِّرْقَلْبِىْ مِنَ النِّفَاقِ وَحَصِّنْ فَرْجِىْ مِنَ الْفَوَاحِشِ

Allahumma tohir qolbi minan nifaqi wa hashin farji minal fawahisy

Doa Keluar WC dan Artinya

Setelah selesai menggunakan tempat tersebut membaca doa keluar WC juga sangat dianjurkan.

Doa ini sebagai ungkapan rasa syukur dan memohon agar segala sesuatu berjalan dengan baik.

غُفْرَانَكَ اَلْحَمْدُلِلَّهِ الَّذِيْ أَذْهَبَ عَنِّى الْاَذَى وَعَافَانِى

Ghufranakal ḥamdu lillahil ladzii adzhaba ‘annil adza wa ‘afani.

Artinya: “Dengan mengharap ampunan-Mu, segala puji bagi Allah yang telah menghilangkan penyakit dari tubuhku dan menjaga kesehatanku.”

Adab Masuk dan Keluar WC Menurut Islam

Selain doa, ada beberapa adab yang sebaiknya diperhatikan saat berada di kamar mandi, menurut ajaran Islam. Berikut adalah beberapa di antaranya:

– Membaca doa sebelum masuk kamar mandi.

– Masuk kamar mandi dengan menginjakkan kaki kiri terlebih dahulu, lalu kaki kanan.

– Tidak menghadap kiblat saat berada di dalam kamar mandi.

– Tidak buang air sembarangan; pastikan menggunakan tempat yang telah disediakan.

– Duduk dengan benar saat buang air besar atau kecil.

– Melakukan istinja, yaitu membersihkan alat kelamin dengan tangan kiri.

– Hindari kegiatan seperti bernyanyi, bersiul, atau berbicara di dalam kamar mandi.

– Membaca doa saat keluar dari kamar mandi.

– Keluar kamar mandi dengan mendahulukan kaki kanan.

Pengetahuan tentang doa dan adab ini sangat penting bagi umat Islam. Menghafal doa dan memahami tata cara yang benar bisa membantu kita menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih baik.

Jangan lupa untuk membagikan informasi ini kepada teman dan keluarga agar lebih banyak yang mendapat manfaat.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Bagaimana Sikap Kalian dalam Menghadapi Perbedaan Budaya dan Agama yang Ada di Lingkungan Kalian?

SwaraWarta.co.id - Indonesia adalah potret nyata dari keberagaman. Tinggal di tengah masyarakat yang majemuk seringkali…

2 hours ago

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

SwaraWarta.co.id - Mengetahui spesifikasi laptop yang Anda miliki adalah hal penting. Baik untuk menginstal software…

2 hours ago

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

SwaraWarta.co.id - Kepulauan terbesar di dunia, Greenland, kembali menjadi berita utama. Presiden Amerika Serikat, Donald Trump,…

6 hours ago

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

SwaraWarta.co.id – Ada beberapa langka cara registrasi akun SNPMB siswa. Memasuki perguruan tinggi negeri (PTN)…

7 hours ago

5 Cara Mengatasi Tombol Keyboard Lenovo Tidak Berfungsi dengan Mudah dan Ampuh

SwaraWarta.co.id - Mengalami masalah saat tombol keyboard Lenovo tidak berfungsi tentu sangat menghambat produktivitas, apalagi…

7 hours ago

Bagaimana Cara Manusia Memenuhi Kebutuhan Saat Belum Ada Konsep Uang? Mari Disimak dan Diperhatikan!

SwaraWarta.co.id – Kali ini kita akan membahas bagaimana cara manusia memenuhi kebutuhan saat belum ada…

22 hours ago