Kebutuhan Pokok di Ponorogo Melonjak, Pedagang Sebut Cuaca Jadi Salah Satu Penyebab

- Redaksi

Friday, 13 December 2024 - 05:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Harga Kebutuhan Pokok di Ponorogo (Dok. Ist)

Harga Kebutuhan Pokok di Ponorogo (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Harga kebutuhan pokok di Pasar Legi Ponorogo mengalami kenaikan menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

Beberapa barang yang mengalami lonjakan harga antara lain telur, cabai, bawang, wortel, minyak, dan gula.

Menurut Evi, salah satu pedagang, harga telur naik dari Rp24.000 per kilogram menjadi Rp30.000 per kilogram.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, harga cabai rawit juga melonjak tajam dalam seminggu terakhir, dari Rp25.000 per kilogram menjadi Rp38.000.

Harga cabai merah naik dari Rp18.000 menjadi Rp28.000 per kilogram, sementara cabai keriting naik dari Rp15.000 menjadi Rp27.000 per kilogram. Wortel juga mengalami kenaikan dari Rp8.000 menjadi Rp12.000 per kilogram.

Baca Juga :  PNS Dishub Sukoharjo Meninggal Dunia Akibat Bunuh Diri

Bawang merah melonjak dari Rp25.000 menjadi Rp35.000 per kilogram, dan bawang putih naik dari Rp35.000 menjadi Rp38.000 per kilogram.

Selain itu, harga gula naik dari Rp16.500 menjadi Rp18.000 per kilogram, sementara minyak goreng naik dari Rp15.500 menjadi Rp18.000 per liter.

Menurut Evi, kenaikan harga ini disebabkan oleh kurangnya pasokan barang, terutama akibat cuaca buruk yang menyebabkan beberapa barang rusak.

“Banyak yang harganya melonjak tinggi mungkin faktor cuaca juga. Kan barang juga nggak terlalu ada. Kalau hujan susah, banyak busuknya,” Ungkap Evi.

Harga-harga ini naik karena banyak orang membeli barang-barang tersebut untuk persiapan Natal dan Tahun Baru.

Berita Terkait

Cara Mudah Cek Penerima Bansos PKH Tahap 2 di Bulan Mei 2025, Jangan Sampai Ketinggalan!
SNPMB 2025 Minta Maaf atas Kesalahan Tampilkan Foto Peserta dalam Kasus Joki UTBK
445.800 Batang Rokok Ilegal Digagalkan TNI AL di Gorontalo, Kerugian Negara Capai Rp432 Juta
Sebanyak 1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Penempatan Jauh Jadi Alasan Utama
Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak
BPOM Cabut Izin Edar 8 Produk Kosmetik yang Diklaim Meningkatkan Stamina Pria
Menag: Calon Jemaah Wajib Gunakan Visa Haji Resmi, Arab Saudi Terapkan Aturan Ketat
Polisi Gerebek Lokasi Penampungan Motor Tarikan Debt Collector di Bogor, 26 Unit Diamankan

Berita Terkait

Wednesday, 30 April 2025 - 15:46 WIB

Cara Mudah Cek Penerima Bansos PKH Tahap 2 di Bulan Mei 2025, Jangan Sampai Ketinggalan!

Wednesday, 30 April 2025 - 14:15 WIB

SNPMB 2025 Minta Maaf atas Kesalahan Tampilkan Foto Peserta dalam Kasus Joki UTBK

Wednesday, 30 April 2025 - 14:13 WIB

445.800 Batang Rokok Ilegal Digagalkan TNI AL di Gorontalo, Kerugian Negara Capai Rp432 Juta

Wednesday, 30 April 2025 - 10:58 WIB

Sebanyak 1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Penempatan Jauh Jadi Alasan Utama

Wednesday, 30 April 2025 - 10:44 WIB

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Berita Terbaru

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Berita

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Wednesday, 30 Apr 2025 - 10:44 WIB