Deddy Corbuzier Kritisi Siswa Keluhkan Makanan MBG, Pro dan Kontra Netizen Bermunculan

- Redaksi

Sunday, 19 January 2025 - 08:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Deddy Corbuzier (Dok. Ist)

Deddy Corbuzier (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Deddy Corbuzier kembali menjadi perhatian publik setelah mengkritik seorang siswa yang mengeluhkan rasa makanan dalam Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Dalam video yang diunggah di media sosial, Deddy terlihat kesal dengan sikap siswa tersebut.

“Kurang enak, kurang enak pala lu!,” ucap Deddy dengan nada tinggi

Deddy kemudian membandingkan sikap siswa itu dengan putranya, Azka Corbuzier, yang tidak pernah mengeluh soal nasi kotak yang diberikan di lokasi syuting.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau dia (Azka) ngomong sama gue, ‘Pa, nggak enak aku mau yang lain,’ gue tabok. Tanya anaknya gue tabok. Makan! Ini makanan sehat, semua orang makan seperti ini,” ujar Deddy

Baca Juga :  Pemerintah Perbaiki Sistem 'Lapor Mas Wapres' untuk Saring Laporan Iseng

Pernyataan Deddy ini langsung memicu berbagai reaksi di kalangan netizen. Beberapa netizen setuju dengan Deddy, menyebut bahwa siswa tersebut kurang bersyukur.

Namun, banyak juga yang membela siswa tersebut, berpendapat bahwa setiap orang berhak menyampaikan pendapat, termasuk soal program pemerintah.

Pendapat yang Setuju dengan Deddy:

“Saya agak setuju dengan pendapat Deddy. Soalnya, ketika ada yang bilang makanannya nggak enak, tapi tetap habisin. Mungkin yang dimaksud nggak enak itu, guru harus jelaskan ke murid untuk bersyukur,” kata @EchiSuhendra_.

“Tergantung didikan orang tua. Saya setuju dengan Deddy karena orang tua saya mengajarkan untuk makan apa yang ada. Kalau di posisi anak-anak yang dapat makan siang gratis, saya pasti akan bersyukur, bisa menabung untuk beli buku pelajaran,” ujar @Petrichor_3am.

Baca Juga :  Jadi Korban KDRT Suami, Cut Intan Nabila Alami Trauma

 

“Bukan mendukung pemerintah atau Deddy, tapi saya rasa dia benar. Tapi makanan tetap harus diperiksa, apakah ayam yang diberikan layak makan atau tidak,” kata @NegaWahlords.

Pendapat yang Tidak Setuju dengan Deddy:

“Makan Bergizi Gratis adalah program yang bagus. Anak-anak juga berhak menyampaikan pendapatnya. Program ini memang harus terus diperbaiki, dan saran dari ibu, guru, dokter, serta pakar gizi sangat diperlukan,” kata @dr_koko28.

“Setiap program pasti ada kekurangannya. Yang perlu ditindaklanjuti adalah ketegasan pemerintah untuk memastikan kualitas gizi sesuai standar dan menindak tegas jika ada yang berniat curang,” kata @BoeYa72.

“Kita kan negara demokrasi, jadi rakyat bebas memberi pendapat. Kalau makanan nggak enak, itu bukan cuma soal bumbunya, bisa jadi karena sudah basi. Bahkan sudah ada kasus keracunan massal,” kata @pinkjyu

Baca Juga :  Remaja Bantul Tewas Usai Tertabrak Kereta Api di Kulon Progo

Bagaimana pendapatmu? Tulis di kolom komentar ya!

Berita Terkait

Yuni Shara Siap Gelar Konser Perdana Bertema Alam di Istora Senayan
Raisa Rilis Lagu Baru Bareng Rony Parulian, Berjudul “Tetap Bukan Kamu”
Babymonster Rilis Lagu Baru “Hot Sauce” Awal Juli, Tanpa Rami
Paris Hilton Beli Rumah Mewah Rp1 Triliun di Beverly Hills, Bekas Milik Aktor Mark Wahlberg
Menguak Kutukan Sengkolo di Malam 1 Suro, Film Horor Penuh Nuansa Lokal
Belajar Bahasa dan Budaya Makassar, Pemain Film ‘Jodoh 3 Bujang’ Ceritakan Pengalaman Serunya
Al Ghazali dan Alyssa Daguise Resmi Menikah dengan Adat Sunda
Viral di YouTube! Lagu Aku Cah Kerjo Denny Caknan Jadi Lagu Pekerja yang Relate Banget

Berita Terkait

Friday, 27 June 2025 - 09:36 WIB

Yuni Shara Siap Gelar Konser Perdana Bertema Alam di Istora Senayan

Thursday, 26 June 2025 - 15:25 WIB

Raisa Rilis Lagu Baru Bareng Rony Parulian, Berjudul “Tetap Bukan Kamu”

Tuesday, 24 June 2025 - 16:17 WIB

Babymonster Rilis Lagu Baru “Hot Sauce” Awal Juli, Tanpa Rami

Monday, 23 June 2025 - 10:09 WIB

Paris Hilton Beli Rumah Mewah Rp1 Triliun di Beverly Hills, Bekas Milik Aktor Mark Wahlberg

Friday, 20 June 2025 - 09:51 WIB

Menguak Kutukan Sengkolo di Malam 1 Suro, Film Horor Penuh Nuansa Lokal

Berita Terbaru

Tahapan dan Jadwal Cairnya BSU 2025 Lewat Bank Mandiri

Berita

Tahapan dan Jadwal Cairnya BSU 2025 Lewat Bank Mandiri

Wednesday, 9 Jul 2025 - 14:42 WIB