Terdampak Kebakaran Hutan di Los Angeles, Bill Crystal Kehilangan Rumah Senilai Rp 145 Miliar

- Redaksi

Saturday, 11 January 2025 - 09:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karhutla di Los Angeles (Dok. Ist)

Karhutla di Los Angeles (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Aktor senior Bill Crystal menjadi salah satu korban dalam kebakaran hutan besar yang melanda Los Angeles.

Rumahnya yang sudah ditempati selama 46 tahun dan bernilai sekitar Rp 145 miliar, hancur total. Rumah tersebut terletak di Pacific Palisades dan telah menjadi tempat tinggal Bill dan istrinya, Janice, sejak 1979.

Dalam wawancaranya dengan PEOPLE, Bill Crystal yang kini berusia 76 tahun mengungkapkan betapa sulitnya menyaksikan rumah yang telah mereka huni selama puluhan tahun habis dilalap api.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kata-kata tidak dapat menggambarkan besarnya kehancuran yang kami saksikan dan alami. Kami berduka untuk teman-teman dan tetangga kami yang juga kehilangan rumah dan bisnis mereka dalam tragedi ini,” katanya

Baca Juga :  Bukan Suami Korban, Ini Sosok Pelaku Mutilasi Ngawi hinga Motifnya

Bill dan Janice menghabiskan banyak kenangan indah di rumah itu, di mana mereka membesarkan anak-anak dan cucu-cucu mereka.

Meskipun sangat terpukul, mereka merasa diberdayakan oleh dukungan dari keluarga dan teman-teman, dan yakin bisa melewati cobaan ini.

“Kami berdoa untuk keselamatan petugas pemadam kebakaran dan responden pertama. Pacific Palisades adalah komunitas tangguh yang terdiri dari orang-orang yang luar biasa dan kami tahu pada waktunya komunitas ini akan bangkit kembali. Ini adalah rumah kami.”

Rumah yang mereka beli pada tahun 1979 seharga $435.000, memiliki empat kamar tidur dan enam kamar mandi.

Sebelum musibah ini, diperkirakan rumah itu bernilai sekitar $7,5 juta hingga $9 juta. Kini, rumah itu sudah hancur lebur, hanya menyisakan puing-puing yang masih mengeluarkan asap, sementara lapangan tenis di properti tersebut tampaknya tetap utuh.

Baca Juga :  Jelang Akhir Tahun, Harga iPhone Anjlok Parah, iPhone 15 Jadi Segini

Kebakaran yang menghanguskan rumah Bill Crystal adalah bagian dari kebakaran besar yang melanda wilayah Los Angeles, termasuk kebakaran Pacific Palisades yang telah meluas lebih dari 17.000 hektar.

Meski kebakaran ini belum dapat dipadamkan, para petugas pemadam kebakaran terus berjuang untuk mengendalikan api.

Berita Terkait

Cara Mudah Cek Penerima Bansos PKH Tahap 2 di Bulan Mei 2025, Jangan Sampai Ketinggalan!
SNPMB 2025 Minta Maaf atas Kesalahan Tampilkan Foto Peserta dalam Kasus Joki UTBK
445.800 Batang Rokok Ilegal Digagalkan TNI AL di Gorontalo, Kerugian Negara Capai Rp432 Juta
Sebanyak 1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Penempatan Jauh Jadi Alasan Utama
Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak
BPOM Cabut Izin Edar 8 Produk Kosmetik yang Diklaim Meningkatkan Stamina Pria
Menag: Calon Jemaah Wajib Gunakan Visa Haji Resmi, Arab Saudi Terapkan Aturan Ketat
Polisi Gerebek Lokasi Penampungan Motor Tarikan Debt Collector di Bogor, 26 Unit Diamankan

Berita Terkait

Wednesday, 30 April 2025 - 15:46 WIB

Cara Mudah Cek Penerima Bansos PKH Tahap 2 di Bulan Mei 2025, Jangan Sampai Ketinggalan!

Wednesday, 30 April 2025 - 14:15 WIB

SNPMB 2025 Minta Maaf atas Kesalahan Tampilkan Foto Peserta dalam Kasus Joki UTBK

Wednesday, 30 April 2025 - 14:13 WIB

445.800 Batang Rokok Ilegal Digagalkan TNI AL di Gorontalo, Kerugian Negara Capai Rp432 Juta

Wednesday, 30 April 2025 - 10:58 WIB

Sebanyak 1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Penempatan Jauh Jadi Alasan Utama

Wednesday, 30 April 2025 - 10:44 WIB

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Berita Terbaru

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Berita

Cara Mudah dan Cepat Mengurus KTP yang Rusak

Wednesday, 30 Apr 2025 - 10:44 WIB