5 Makanan Bergizi yang Sebaiknya Tidak Dimakan Saat Malam Hari

- Redaksi

Saturday, 7 June 2025 - 15:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bayam (Dok. Ist)

Bayam (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Makan makanan sehat memang penting untuk tubuh, tapi tahukah kamu kalau ada beberapa makanan bergizi yang sebaiknya tidak dimakan saat malam hari?

Menurut laporan dari Indian Express dan pendapat para ahli gizi, beberapa makanan sehat justru bisa mengganggu pencernaan dan kualitas tidur jika dikonsumsi saat malam.

Maka dari itu, lebih baik pilih makanan yang ringan dan mudah dicerna untuk makan malam, serta usahakan makan tidak terlalu larut.Berikut ini adalah daftar makanan bergizi yang sebaiknya dihindari saat makan malam:

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Bayam

Meski bayam kaya akan serat dan zat besi, ternyata makanan ini bisa membuat perut terasa kembung dan tidak nyaman jika dimakan malam hari. Serat yang tinggi memperlambat proses pencernaan, sehingga perut terasa penuh lebih lama.

Baca Juga :  7 Kuliner Legendaris di Kediri yang Terkenal Lezat, Rasanya Bikin Nagih

2. Buah dan Jus Buah

Buah memang sehat, tapi gula alami di dalamnya bisa menyebabkan perut kembung dan membuat tidur jadi tidak nyenyak, apalagi kalau dikonsumsi dalam bentuk jus.

Tanpa serat, gula dari jus cepat diserap tubuh dan bisa membuat energi melonjak saat waktu tidur.

3. Mentimun dan Buah Bit

Kedua makanan ini mengandung banyak air. Kalau dimakan malam-malam, bisa membuat kamu sering ke kamar mandi karena sering buang air kecil, yang tentu saja mengganggu tidur.

4. Kecambah (Toge dan Kacang-kacangan)

Kecambah kaya serat dan bermanfaat untuk tubuh, tapi tidak cocok dimakan malam hari. Kandungan gas alaminya bisa membuat perut terasa begah atau tidak nyaman.

Baca Juga :  Siapakah Miyako Saitou? Ternyata Ini Dia Sosoknya!

5. Dadih (Olahan Susu Mirip Yogurt)

Dadih memang sehat, tapi jika dimakan malam hari bisa menyebabkan lendir dan gas berlebih di saluran pencernaan. Lebih baik dikonsumsi siang hari agar manfaatnya lebih terasa dan tidak mengganggu tidur.

Walaupun bergizi, beberapa jenis makanan sebaiknya tidak dikonsumsi saat malam karena bisa mengganggu pencernaan dan tidur. Pilih makanan yang ringan, mudah dicerna, dan hindari makan terlalu malam agar tubuh bisa beristirahat dengan baik.

Berita Terkait

Apa Itu Black Mold? Memahami Ancaman Jamur Hitam di Rumah Anda
Mengenal Strawberry Moon, Bulan Purnama Istimewa yang Terlihat Lebih Besar dan Rendah
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Juni 2025: Jangan Lewatkan Keutamaannya!
3 Rekomendasi Parfum Floral Elegan dari YN Perfumery, Aromanya Bikin Auto Dilirik
7 Rekomendasi Parfum Miniso Aroma Citrus, Wangi Mewah Harganya Ramah di Kantong
5 Parfum Lokal Wangi Kopi dan Vanila Paling Dicari, Cocok Buat Kamu yang Suka Aroma Manis atau Maskulin
Rekomendasi 4 Detergen Bubuk Sedikit Busa tapi Efektif Angkat Noda dan Lembutkan Serat Kain
Penyebab Perut Kembung Saat Menstruasi dan Cara Mengatasinya

Berita Terkait

Saturday, 14 June 2025 - 18:12 WIB

Apa Itu Black Mold? Memahami Ancaman Jamur Hitam di Rumah Anda

Friday, 13 June 2025 - 09:47 WIB

Mengenal Strawberry Moon, Bulan Purnama Istimewa yang Terlihat Lebih Besar dan Rendah

Wednesday, 11 June 2025 - 14:49 WIB

Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Juni 2025: Jangan Lewatkan Keutamaannya!

Tuesday, 10 June 2025 - 12:02 WIB

3 Rekomendasi Parfum Floral Elegan dari YN Perfumery, Aromanya Bikin Auto Dilirik

Tuesday, 10 June 2025 - 11:32 WIB

7 Rekomendasi Parfum Miniso Aroma Citrus, Wangi Mewah Harganya Ramah di Kantong

Berita Terbaru