Serangan Israel di Gedung Sekolah Milik PBB Menewaskan Puluhan Orang Pengungsi

- Redaksi

Wednesday, 6 December 2023 - 03:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Israel Menyerang Gedung Sekolah Milik PBB, Sejumlah Pengungsi Tewas-SwaraWarta.co.id (Sumber: serambinews.com)

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

SwaraWarta.co.id – Puluhan orang dinyatakan tewas, setelah terjadi pembantaian yang dilakukan oleh Militer Israel di sebuah sekolah di kawasan Khan Younis.

Para korban dalam pembantaian tersebut adalah para pengungsi yang sedang mengamankan diri masing-masing di sekolah tersebut.

Sekolah yang merupakan target sasaran angkatan udara Israel itu merupakan gedung milik PBB yang diberi nama Ma’an, difungsikan sebagai tempat pengungsian untuk warga Palestina.

Dalam serangan terhadap gedung pengungsi ini, tercatat ada sekitar 30-an warga sipil Palestina yang berlindung di sana.

Selain menyerang gedung sekolah, pasukan Israel juga melakukan pengepungan di gedung publik lainnya, yakni Rumah Sakit Kamal Adwan di bagian utara Palestina.

Baca Juga :  Muncul Dokumenter 'Dirty Vote', TKN Prabowo-Gibran Buka Suara

Sejumlah tank mengepung rumah sakit tersebut dari berbagai arah, hingga orang-orang di dalamnya tidak bisa ke mana-mana kecuali memilih berlindung.

Serangan yang dilakukan Israel di Khan Younis, wilayah selatan Palestina semakin menunjukkan kebengisan zionis tersebut.

Sebelumnya Israel memerintahkan warga sipil di wilayah utara untuk bergerak menuju selatan sebagai tempat pengungsian, dan dalam waktu setelahnya serangan itu sengaja mereka lakukan di selatan.

Dalam insiden berdarah tersebut, para korban dibawa oleh ambulan dan mobil sipil ke salah satu rumah sakit yang masih berfungsi di Khan Younis, Rumah Sakit Nasser.

Rumah sakit tersebut merupakan tempat perlindungan dari 400.000 warga Palestina sebelum serangan-serangan Israel terjadi di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Kolombia Diterjang Bencana Longsor, Puluhan Orang Dikabarkan Meninggal

Israel semakin brutal, peraturan perang internasional sudah mereka langgar, agresi yang melibatkan peluru tank dan juga buldozer di wilayah sipil harusnya tidak diperkenankan.

Sejak serangan-serangan yang dimulai pada 7 Oktober yang lalu, tercatat sudah 16.000-an warga Palestina meninggal terbantai pasukan zionis Israel.

Catatan lain masih ada sekitar 1,9 juta warga sipil yang mengungsi dan terjebak dalam ketidakjelasan keadaan, 42.000 di antaranya dalam keadaan terluka, baik parah, sedang, maupun ringan.

Serangan-serangan membabibuta Israel kian meresahkan warga sipil Palestina. Gaza benar-benar menjadi neraka dalam pertempuran kali ini.

Selain itu, sejumlah bantuan-bantuan dari liar terhambat, bahkan terhenti akibat blokade yang dilakukan oleh para tentara Israel.****

Berita Terkait

Presiden Prabowo Subianto Dukung RUU Perampasan Aset Koruptor
Julen Lopetegui Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Qatar, Siap Hadapi Kualifikasi Piala Dunia
Kinibisa.com: Portal Edukasi dan Karier untuk Generasi Kompeten Indonesia
Hari Pendidikan Nasional 2025: Momen Refleksi dan Tantangan Pendidikan di Era Digital
MUI Jabar Sebut KB Vasektomi Haram
Pemkab Bekasi Luncurkan Aplikasi PECAK untuk Permudah Pencatatan Kontrak Kerja
Pencarian Pendaki Hilang di Gunung Saeng Terhambat Kabut dan Hujan
Anggota Komisi IX DPR RI Sebut RUU Ketenagakerjaan Harus Segera Direvisi

Berita Terkait

Friday, 2 May 2025 - 17:05 WIB

Presiden Prabowo Subianto Dukung RUU Perampasan Aset Koruptor

Friday, 2 May 2025 - 14:25 WIB

Julen Lopetegui Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Qatar, Siap Hadapi Kualifikasi Piala Dunia

Friday, 2 May 2025 - 13:25 WIB

Kinibisa.com: Portal Edukasi dan Karier untuk Generasi Kompeten Indonesia

Friday, 2 May 2025 - 09:28 WIB

Hari Pendidikan Nasional 2025: Momen Refleksi dan Tantangan Pendidikan di Era Digital

Friday, 2 May 2025 - 08:57 WIB

MUI Jabar Sebut KB Vasektomi Haram

Berita Terbaru

Carlos Pena Resmi Tinggalkan Persija Jakarta untuk Musim ini

Olahraga

Carlos Pena Resmi Tinggalkan Persija Jakarta untuk Musim ini

Friday, 2 May 2025 - 16:20 WIB