Anies Baswedan Dukung Pramono Anung-Rano Karno, Ahok Angkat Bicara

- Redaksi

Sunday, 17 November 2024 - 20:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Basuki Tjahaja Purnama
(Dok. Ist)

Basuki Tjahaja Purnama (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta semakin dekat. Pasangan calon nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno, mendapatkan dukungan dari mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Selain Anies, mantan Gubernur DKI lainnya, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), juga memberikan tanggapannya. Ia mengapresiasi langkah Anies mendukung pasangan calon yang diusung oleh PDIP itu.

Menurut Ahok, dukungan ini bisa meningkatkan peluang kemenangan Pramono Anung dan Rano Karno.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Puji Tuhan bisa nambah suara untuk kemenangan Mas Pram dan Bang Doel,” kata Ahok

Sebagai informasi, pada Pilkada Jakarta 2017, Ahok yang berpasangan dengan Djarot Saiful Hidayat (juga didukung PDIP) kalah dari Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

Baca Juga :  Politikus PDIP Aria Bima Mengkritik Keputusan Presiden Prabowo Mengutus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus

Juru Bicara Anies, Sahrin Hamid, menjelaskan alasan di balik dukungan tersebut. Ia menyebut Anies mempertimbangkan rekam jejak Pramono Anung yang dinilai memiliki pengalaman di posisi strategis.

“Kalau Mas Anies itu kan menentukan pilihan paling tidak itu yang pertama, melihat rekam jejak, track record. Memang Mas Pram memiliki posisi-posisi strategis dan semua tertunaikan,” ucapnya.

Selain itu, visi-misi pasangan nomor urut 3 dinilai sejalan dengan program kerja Anies saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta pada 2017-2021.

“Kalau kita lihat, janji yang disampaikan Mas Pram dan Bang Doel dalam dokumen visi dan misinya, relatif melanjutkan apa yang sudah dijalankan amas Anies pada masa pemerintahannya di 2017-2021 kemarin,” tuturnya.

Baca Juga :  Kebakaran Hutan di Tangkuban Perahu, BPBD Bandung Barat Kerahkan 300 Personel Gabungan untuk Pemadaman

Keselarasan visi inilah yang menjadi alasan utama Anies mendukung Pramono Anung dan Rano Karno.

“Keselarasan ini yang menjadi hal rujukan utama kenapa Mas Anies memberikan dukungan terhadap Mas Pram dan Bang Doel,” pungkasnya.

Berita Terkait

Ketegangan Iran-AS Memuncak: Angkatan Laut Republik Islam Siaga Tinggi Penuh
Kenapa Info GTK Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebab dan Solusi Praktisnya!
Kapan Jadwal Puasa Muhammadiyah 2026? Yuk Cari Tahu Disini!
Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500
Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya
Update Terbaru: Berapa UMK Jawa Barat 2026? Cek Daftar Kota dan Kabupatennya!
Iran Perketat Pengawasan Wilayah Udara di Tengah Ketegangan Domestik dan Ancaman Internasional
VIRAL ! Ibu-Ibu di NTT Tembak Mati Burung Hantu yang ‘Mengganggu’ Tidurnya

Berita Terkait

Tuesday, 27 January 2026 - 15:44 WIB

Ketegangan Iran-AS Memuncak: Angkatan Laut Republik Islam Siaga Tinggi Penuh

Monday, 26 January 2026 - 17:23 WIB

Kenapa Info GTK Tidak Bisa Dibuka? Ini Penyebab dan Solusi Praktisnya!

Monday, 26 January 2026 - 14:41 WIB

Kapan Jadwal Puasa Muhammadiyah 2026? Yuk Cari Tahu Disini!

Saturday, 24 January 2026 - 08:43 WIB

Banjir Air Mata, Tim SAR Usai Temukan Semua Korban Pesawat ATR 42-500

Saturday, 24 January 2026 - 07:10 WIB

Menelusuri Penyebab Lula Lahfah Meninggal Dunia: Fakta dan Kronologinya

Berita Terbaru