Susu Mbok Darmi Ajak Masyarakat Dukung Peternak Lokal dan Penuhi Gizi Anak Bangsa

- Redaksi

Tuesday, 3 June 2025 - 10:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Susu Mbok Darmi (Dok. Ist)

Susu Mbok Darmi (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Merek susu olahan pasteurisasi, Susu Mbok Darmi, mengajak masyarakat Indonesia untuk lebih banyak mengonsumsi susu sekaligus mendukung peternak lokal.

CEO Susu Mbok Darmi, Dhony Pratama, mengatakan bahwa minum susu bukan hanya baik untuk kesehatan tubuh, tapi juga membantu kesejahteraan peternak lokal yang memasok susu segar ke berbagai daerah.

“Kami percaya bahwa meningkatkan konsumsi susu tidak hanya berdampak pada kesehatan individu, tetapi juga mendukung kesejahteraan peternak lokal yang menjadi tulang punggung produksi susu segar di Indonesia,” kata CEO Susu Mbok Darmi Dhony Pratama dalam keterangan resminya di Jakarta, Senin.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Untuk merayakan Hari Susu Sedunia, Susu Mbok Darmi membagikan 1.000 cup susu segar secara gratis di acara Car Free Day di Jakarta. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk nyata dalam mendukung peningkatan konsumsi protein hewani serta menunjukkan kepedulian terhadap peternak lokal.

Baca Juga :  Daur Ulang Jadi Gaya: Le Minerale dan Brand Lokal Hadirkan Fashion dari Botol Plastik

Dhony menambahkan, konsumsi susu di Indonesia masih tergolong rendah. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2020, rata-rata konsumsi susu per orang di Indonesia hanya 16,27 kilogram per tahun. Jumlah ini masih jauh dibanding negara tetangga seperti Malaysia (36,2 kg) dan Thailand (22,2 kg).

Ia juga mengutip sebuah penelitian dari Journal of Dairy Science yang menyatakan bahwa konsumsi susu secara rutin bisa membantu membentuk massa tulang saat masa pertumbuhan.

Jika kekurangan kalsium sejak kecil, risiko terkena osteoporosis dan patah tulang di usia tua bisa meningkat.

Namun, produksi susu segar di dalam negeri masih belum mencukupi kebutuhan nasional. Menurut BPS, baru 22 persen kebutuhan susu yang dipenuhi dari produksi lokal. Sisanya, sekitar 78 persen masih harus diimpor dari luar negeri.

Baca Juga :  Contoh Rendah Hati dalam Islam, Apa Anda Sudah Termasuk?

Ketua Komnas Perlindungan Anak, Agustinus Sirait, turut mendukung langkah Susu Mbok Darmi. Ia mengatakan bahwa akses terhadap susu segar harus dijaga karena merupakan bagian dari pemenuhan hak anak atas makanan bergizi.

Agustinus juga menegaskan bahwa kolaborasi dengan peternak lokal adalah bentuk nyata dari komitmen untuk menghadirkan produk berkualitas sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

“Selama 12 tahun terakhir, kami memiliki komitmen berkolaborasi dengan peternak lokal. Bagi kami, ini bukan sekadar tanggung jawab sosial, melainkan langkah nyata,” kata Agustinus.

Berita Terkait

Manfaat Jasa Caregiver bagi Keluarga dengan Anggota Lansia
Tata Cara Mandi Taubat yang Benar Sesuai Syariat Islam
Work–Play–Relax: Bagaimana Kawasan Terpadu Membentuk Gaya Hidup 2025 di Summarecon Crown Gading
25 Ucapan Selamat Hari Santri 22 Oktober: Kobarkan Semangat Ilmu dan Kebangsaan
Cara Mengqodho Sholat Dzuhur di Waktu Ashar: Panduan Lengkap
Kenapa Sering Mengantuk? Kenali Penyebab Utama dan Solusinya
Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga dengan Gaji 2 Juta: Strategi Cerdas Agar Tetap Cukup
Mau Usaha Kos Lebih Simple? Pakai Aplikasi SuperKos Aja!

Berita Terkait

Monday, 27 October 2025 - 13:08 WIB

Manfaat Jasa Caregiver bagi Keluarga dengan Anggota Lansia

Friday, 24 October 2025 - 19:17 WIB

Tata Cara Mandi Taubat yang Benar Sesuai Syariat Islam

Thursday, 23 October 2025 - 17:16 WIB

Work–Play–Relax: Bagaimana Kawasan Terpadu Membentuk Gaya Hidup 2025 di Summarecon Crown Gading

Sunday, 19 October 2025 - 11:29 WIB

25 Ucapan Selamat Hari Santri 22 Oktober: Kobarkan Semangat Ilmu dan Kebangsaan

Saturday, 18 October 2025 - 18:01 WIB

Cara Mengqodho Sholat Dzuhur di Waktu Ashar: Panduan Lengkap

Berita Terbaru

Lawan Kata Haus Menurut KBBI

Pendidikan

Mengenal Lawan Kata Haus Menurut KBBI, Ternyata Ada Dua!

Sunday, 2 Nov 2025 - 15:37 WIB