PT KAI Buka Tiga Jalur Perjalanan Kereta Api Baru, Berikut Harga Tiket dan Rute-nya

- Redaksi

Tuesday, 23 January 2024 - 11:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT KAI Buka 3 Rute Perjalanan Baru-SwaraWarta.co.id (Sumber: KabarBUMN.com)

SwaraWarta.co.id – PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengoperasikan tiga layanan kereta api (KA) baru mulai tanggal 24 Januari 2024.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketiga layanan terbaru Kereta Api antarkota tersebut dijadwalkan akan  melayani rute perjalanan yang meliputi Stasiun Gambir, Bandung, Banjar, Garut hingga Satasiun Malang dengan jenis tiket yang tersedia adalah untuk kelas ekonomi dan eksekutif.

Sekarang, penumpang dapat pergi ke Garut dan Banjar dengan kereta eksekutif dan ekonomi premium yang lebih nyaman, serta menikmati perjalanan Bandung – Malang di pagi hari, demikian tulis KAI pada akun resmi Instagram mereka (@kai121_) pada Selasa, 23 Januari 2024.

Tiga layanan Kereta Api rute baru tersebut terdiri dari kereta api yang kembali beroperasi lagi, kereta api yang baru, serta kereta api yang sengaja dibuat bertambah layanan perjalanannya.

Baca Juga :  Cara Mengecilkan Pori-pori Bekas Jerawat Paling Efektif dan Terbukti Berhasil

Ketiga layanan Kereta Api Baru tersebut adalah Kereta Api Pangandaran, Kereta Api Papandayan, serta Kereta Api Malabar.

PT KAI menyebutkan bahwa pihaknya akan mengoperasikan layanan terbaru tiga KA antarkota, yakni: KA Pangandaran rute dari Gambir  menuju Banjar (pp), KA Papandayan rute dari Gambir menuju Garut (pp), serta KA Malabar rute dari Bandung menuju Malang (pp), mulai 24 Januari 2024,” demikian keterangan KAI.

Untuk mengetahui lebih lengkapnya , penjelasan berikut adalah informasi rute perjalanan, jadwal keberangkatan, dan harga promo untuk pembelian tiket ketiga layanan KA baru yang mulai beroperasi tanggal 24 Januari 2024:

Kereta Api dengan tiga rute baru ini akan beroperasi Mulai 24 Januari 2024

Baca Juga :  Seorang Pria Tewas Usai Terseret Tali Sapi Peliharaannya

1. KA Pangandaran (dari Gambir menuju Banjar PP)

Rute Perjalanan: dari Gambir menuju Bandung lanjut Banjar (PP)

– Jadwal Keberangkatan:

– Dari Gambir (09.30 WIB) – Bandung (12.20 WIB) – Banjar (16.25 WIB)

– Dari Banjar (16.55 WIB) – Bandung (22.00 WIB) – Gambir (00.49 WIB)

– Untuk Harga Promo Tiket KA:
Kelas Eksekutif adalah Rp 296.000
Kelas Ekonomi adalah 180.000

2. KA Malabar (dari Bandung menuju Malang PP)

Rute Perjalanan: Bandung – Malang (PP)

– Jadwal Keberangkatan:

– Berangkat dari Bandung pada pukul 09.50 WIB
– Berangkat dari Malang pada pukul 05.40 WIB
– Untuk Harga Promo Tiket KA:
Kelas Eksekutif adalah Rp 420.000
Kelas Ekonomi adalah Rp 240.000

Baca Juga :  Anies Baswedan dan Rano Karno Komentar Soal Pilkada 2024: Partisipasi Rendah Jadi Isu Utama

3. KA Papandayan (dari Gambir menuju Garut PP)

Rute Perjalanan: dari Gambir – Bandung – Garut (PP)

– Jadwal Keberangkatan:
– dari Gambir (06.30 WIB) – Bandung (09.20 WIB) – Garut (12.30 WIB)
– dari Garut (12.30 WIB) – Bandung (15.00 WIB) – Gambir (17.45 WIB)
– Untuk harga Promo Tiket KA:
Kelas Eksekutif adalah Rp 252.000
Kelas Ekonomi adalah Rp 156.000

Layanan-layanan KA baru ini bertujuan untuk meningkatkan pengalaman perjalanan bagi penumpang, menyediakan berbagai opsi kenyamanan dengan harga terjangkau.

Dengan pengenalan layanan-layanan ini, para penumpang dapat menantikan perjalanan yang nyaman dan menyenangkan antara destinasi-destinasi tersebut.***

Berita Terkait

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?
Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026
Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya
3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara
Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump
Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI
Dokter Richard Lee Jadi Tersangka Kasus Apa? Simak Fakta yang Sebenarnya!
Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Berita Terkait

Tuesday, 13 January 2026 - 10:16 WIB

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

Monday, 12 January 2026 - 14:41 WIB

Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026

Saturday, 10 January 2026 - 15:41 WIB

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya

Saturday, 10 January 2026 - 10:09 WIB

3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara

Friday, 9 January 2026 - 16:16 WIB

Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump

Berita Terbaru

Cara Melihat Spek Laptop

Teknologi

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

Tuesday, 13 Jan 2026 - 14:28 WIB

 Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa

Pendidikan

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

Tuesday, 13 Jan 2026 - 10:06 WIB