Terjadi di Bulan Suci Ramadhan, Ini Dia Arti dan Makna Lailatul Qadar

- Redaksi

Monday, 26 February 2024 - 07:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Arti malam Lailatul Qadar (Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Malam Lailatul Qadar adalah malam yang sangat istimewa bagi umat Muslim. Malam mulia ini terjadi pada bulan Ramadan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dan pada malam itu, Allah SWT menurunkan wahyu berupa ayat-ayat Alquran. Malam Lailatul Qadar dipercayai merupakan malam yang penuh dengan kemuliaan.

Bahkan siapa saja bisa mendapatkan berkah pada malam tersebut, dia akan mendapatkan pahala yang berlipat-lipat.

Banyak orang siap berburu untuk mendapatkan pahala ganda dari malam Lailatul Qadar. 

Di satu sisi, masyarakat muslim merasa tergerak untuk melakukan kegiatan-kegiatan yang bernilai pahala seperti beribadah, sholat malam atau tarawih.

Bahkan banyak orang yang membaca Alquran, bersedekah dan melakukan takbiran, serta berdoa memohon ampunan di malam yang agung tersebut. 

Baca Juga :  Elektabilitas Lembaga Survei Y-Publica, Pasangan Mana Paling Tinggi?

Di sisi lain, masyarakat juga merayakan dengan melakukan aktivitas kreatif seperti membagikan makanan atau bingkisan untuk diberikan kepada yang membutuhkan, atau bahkan meramaikan jalanan dengan lampion dan lampu yang indah.

Kapan Malam Lailatul Qadar Terjadi?

Malam Lailatul Qadar bertepatan pada rentang waktu dari terbenamnya matahari di ufuk barat hingga terbitnya fajar di ufuk timur. 

Malam dimulai saat matahari terbenam dan berakhir saat fajar mulai terlihat di ufuk timur atau saat waktu subuh tiba.

Makna Lailatul Qadar 

Istilah Qadar dalam Alquran memiliki banyak makna. Salah satu makna Qadar adalah kemuliaan. 

1. Kemuliaan

Dalam konteks keagamaan, malam Lailatul Qadar diartikan sebagai malam kemuliaan.

Baca Juga :  Pesona Laser Air Mancur Jembatan Suroboyo: Daya Tarik Wisata Baru di Surabaya

Hal ini disebabkan oleh keperkasaan dan keagungan Allah SWT dalam menurunkan ayat-ayat Alquran kepada Nabi Muhammad SAW melalui Malaikat Jibril selama 23 tahun.

“Mereka itu tidak memuliakan Allah dengan kemuliaan yang semestinya.” Arti surat Az Zumar ayat 67. 

2. Takaran atau Ukuran

Makna Qadar lainnya yang terdapat dalam Alquran adalah takaran atau ukuran. Seperti dalam surat Az Zukhruf ayat 11 yang berbunyi 

“Dan yang menurunkan air dari langit menurut kadar (yang diperlukan) lalu Kami hidupkan dengan air itu negeri yang mati, seperti itulah kamu akan dikeluarkan (dari dalam kubur).”

3. Kemampuan 

Selain itu, Qadar juga memiliki makna kemampuan atau suatu pemberian menurut syariat, seperti dalam Al Baqarah ayat 236 yang berbunyi 

Baca Juga :  Daftar 11 Panelis di Debat Cawapres Pemilu 2024

“Allah melapangkan rezeki yang dikehendaki dan mempersempit.”

4. Makna yang Ditentukan 

Di samping berbagai makna tersebut, malam Lailatul Qadar juga dikenal sebagai malam penetapan. 

Seperti yang dijelaskan dalam kitab Al-Mughni, malam Lailatul Qadar disebut sebagai malam penetapan karena malam itu Allah SWT menetapkan segala sesuatu untuk tahun tersebut.

Oleh karena itu, malam Lailatul Qadar menjadi malam yang sangat istimewa bagi umat Muslim, karena pada malam tersebut, diharapkan mendapatkan berkah dan pahala yang berlipat-lipat.

Berita Terkait

Pabrik Sepatu Nike PHK 3.000 Karyawan, Ini Kronologi dan Penyebab di Baliknya
TNI AL dan PT PAL Berhasil Uji Penembakan dari Kapal Selam Tanpa Awak
Apakah BSU akan Cair Lagi? Begini Kata Kemnaker!
Masjid Al-Aqsa Terancam Roboh Akibat Penggalian oleh Israel
Israel Kembali Lancarkan Serangan Udara ke Jalur Gaza pada Malam Hari
Sertifikasi Guru TW 3 2025 Telah Cair: Ini Jadwal, Besaran, dan Daerah yang Menerima
Kapan Hari Listrik Nasional? Mengenal Sejarah dan Maknanya
Manfaat Jasa Caregiver bagi Keluarga dengan Anggota Lansia

Berita Terkait

Friday, 31 October 2025 - 19:23 WIB

Pabrik Sepatu Nike PHK 3.000 Karyawan, Ini Kronologi dan Penyebab di Baliknya

Friday, 31 October 2025 - 19:17 WIB

TNI AL dan PT PAL Berhasil Uji Penembakan dari Kapal Selam Tanpa Awak

Thursday, 30 October 2025 - 15:52 WIB

Apakah BSU akan Cair Lagi? Begini Kata Kemnaker!

Wednesday, 29 October 2025 - 14:47 WIB

Masjid Al-Aqsa Terancam Roboh Akibat Penggalian oleh Israel

Wednesday, 29 October 2025 - 14:40 WIB

Israel Kembali Lancarkan Serangan Udara ke Jalur Gaza pada Malam Hari

Berita Terbaru

Rancangan program pengembangan profesional guru berbasis TIK untuk meningkatkan kompetensi dan kualitas pembelajaran di era digital.

Pendidikan

RANCANGAN Program Pengembangan Profesional Guru Berbasis TIK

Saturday, 1 Nov 2025 - 17:53 WIB

Kenapa Lidah Terasa Pahit?

Kesehatan

Kenapa Lidah Terasa Pahit? Mengenali Penyebab dan Solusinya

Saturday, 1 Nov 2025 - 17:00 WIB