Berita

Makin Eksis, Ini Alasan Rayza Fadilla Memilih Terjun di Dunia Konten

Rayza Fadilla
( Dok. Ist)


SwaraWarta.co.id
Rayza Fadilla seorang pemuda tampan yang belakangan ini mencuri perhatian banyak orang.

Bagaimana tidak, pria yang sering disapa Ray ini seringkali mewarnai beranda sosial media dengan sejumlah konten fotografinya.

Usut punya usut, terungkap alasan pria ini begitu menyukai dunia fotografi. Dirinya menjelaskan bahwa awalnya begitu dekat dengan tulisan.

ADVERTISEMENT

.

SCROLL TO RESUME CONTENT

BACA JUGA: Raih Deretan Prestasi, Perawat Muda Asal Lumajang jadi Brand Ambassador Sekebun

“Dahulu saya sangat akrab dengan tulisan, kata-kata serta puisi, tepatnya waktu masih menjadi santri di PMDG saya selalu membawa buku catatan kemana-mana, menulis apa yang dilihat, mengarang cerita-cerita fiksi, bahkan tak jarang sesekali menertawai tulisan dari karangan cerita sendiri. Hingga pada akhirnya tahun 2021 saya lulus dari pesantren dan mengenal untuk yang pertama kalinya dunia digital bergambar, hari itu saya masih ingat bulan April 2021 saya mulai memoto-moto sekeliling menggunakan hp untuk saya salurkan di kemudian hari dengan tulisan-tulisan saya menafsirkan apa yang ada di foto itu,” ujar Rayza Fadhilla saat diwawancarai secara khusus oleh Tim Swarawarta Senin (29/04/2024)

“Belum punya kamera waktu itu dan belum paham apa fungsi dari tombol-tombol yang ada di kamera, saya hanya punya hp, dan saya gunakan semaksimal mungkin untuk menangkap moment lalu menceritakannya lewat tulisan dan mengangkatnya di platform instagram,” sambungnya.

Ray menjelaskan bahwa seiring berjalannya waktu minatnya mengembangkan bidang fotografi cukup besar.

BACA JUGA: Dandy Kurniawan, Anak Petani yang Kini jadi Perawat Muda Berprestasi

“Seiring waktu berlalu saya mulai berfikiran untuk mengembangkan bidang ini untuk maju ke ranah yang lebih besar lagi yaitu sebagai seorang content creator melihat pada era/zaman ini sangat dibutuhkan jasa dalam bidang tersebut. Dan pada akhirnya saya memilih untuk menjadi seorang konten kreator photography,”

Dirinya juga menambahkan bahwa awalnya sempat ada keraguan di benak orang tua Ray mengenai niat baiknya tersebut.

“Pertama-tama ketika saya mengucapkan kepada orang tua bahwa saya ingin menjadi seorang content creator reaksi orang tua saya mendukung untuk hal itu, tapi ada sedikiti keraguan dalam benak mama mengingat bahwa lulusan pesantren kenapa masuknya ke ranah media sosial atau sejenisnya, mama sempat ragu dan bimbang dengan keputusan saya kala itu, tapi saya mencoba untuk meyakinkan mereka bahwa saya bisa dan yakin bahwa lulusan pesantren tidak hanya paham agama, tapi juga hebat dalam berkarya,” sambung Ray menjelaskan.

Tidak hanya menekuni bidang fotografi, diketahui pria yang baru berulang tahun ini juga merupakan seorang mahasiswa dan tengah mencoba merintis bidang wirausaha.

Lebih lanjut dirinya juga memberikan kesempatan bagi masyarakat jika ingin order jasanya maka bisa menghubungi akun Instagram @Rayza Fadilla.

” Untuk ordering photo sangat bisa sekali dimanapun dan kapanpun waktunya,” pungkasnya.

Redaksi SwaraWarta.co.id

Berita Indonesia Terkini 2024 Viral Terbaru Hari Ini

Recent Posts

Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!

SwaraWarta.co.id - Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 kembali hadir sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada…

5 minutes ago

Cara Mengatasi Motor Honda Beat yang Berasap: Panduan Lengkap untuk Pemilik Motor

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara mengatasi motor Honda Beat yang berasap? Motor Honda Beat merupakan salah…

21 minutes ago

Timur Kapadze Tiba di Indonesia, Sinyal Kuat Calon Pelatih Timnas Garuda?

SwaraWarta.co.id - Timur Kapadze mendadak menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola Indonesia. Mantan…

4 hours ago

Cara Membuat Kartu Ucapan Selamat Hari Guru yang Sangat Berkesan

SwaraWarta.co.id – Bagaimana cara membuat kartu ucapan selamat hari guru? Hari Guru adalah momen spesial…

21 hours ago

Review Vivo X300 Pro: Spesifikasi Lengkap dan Keunggulan Flagship Anyar

SwaraWarta.co.id - Vivo kembali meneguhkan posisinya di jajaran ponsel flagship dengan meluncurkan Vivo X300 Pro.…

21 hours ago

4 Cara Menghasilkan Uang dari Hp di Tahun 2026: Panduan Lengkap Anti-Ribet!

SwaraWarta.co.id – Banyak cara menghasilkan uang dari Hp di tahun 2026. Apakah Anda mencari cara…

21 hours ago