Lowongan Kerja Luar Negeri Paling Diminati di Job Fair Kota Tangerang

- Redaksi

Thursday, 24 April 2025 - 14:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Job Fair (Dok. Ist)

Job Fair (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Bursa kerja atau job fair yang diselenggarakan oleh Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang menarik minat banyak pencari kerja, terutama untuk lowongan kerja ke luar negeri.

Tak hanya lulusan SMA/SMK, tapi juga lulusan D3 dan D4 tertarik untuk bekerja di negara seperti Jepang, Taiwan, dan Korea Selatan.

“Untuk lowongan kerja luar negeri banyak diminati bukan hanya untuk pelamar lulusan SMA sederajat akan tetapi D3 dan D4. Mereka minat bekerja di pabrik dan juga sebagai perawat,” ujarKepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang, Ujang Hendra Gunawan, Rabu (23/4/2025).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Job fair kali ini diikuti oleh 50 perusahaan, dengan total 259 formasi jabatan dan membuka 8.897 lowongan kerja.

Baca Juga :  OJK Selidiki Nasabah AdaKami yang Diduga Bunuh Diri Akibat Teror DC

Dari jumlah tersebut, lowongan ke luar negeri paling banyak, yakni 5.600 posisi, sementara untuk dalam negeri hanya 3.297 posisi. Berikut rincian kualifikasi pendidikan untuk lowongan yang tersedia:

  • SD: 6 posisi
  • SMP: 50 posisi
  • SMA/sederajat: 7.108 posisi
  • D3: 1.292 posisi
  • D4: 10 posisi
  • S1: 431 posisi

Ujang juga menjelaskan bahwa dalam job fair kali ini, peluang kerja untuk penyandang disabilitas juga tersedia. Salah satu perusahaan yang membuka lowongan bagi difabel adalah Alfamart.

Acara job fair ini digelar pada 23-24 April 2025, mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB, dan bertempat di Tangcity Mal, Kota Tangerang. Berbeda dari sebelumnya yang dilakukan secara online, kali ini job fair digelar secara langsung (off air).

Baca Juga :  Apple Resmi Luncurkan iPhone 16e, Harga Mulai Rp9 Jutaan

Meski demikian, Ujang menambahkan bahwa job fair secara online tetap berlangsung di luar perayaan hari-hari besar seperti HUT Kota Tangerang, yang dirayakan dengan job fair tatap muka.

Beberapa perusahaan besar yang ikut serta antara lain:

  • PT Hoka Karya Mandiri
  • PT Pharos Indonesia
  • Modern Golf and Country Club
  • FIF Group
  • PT Midi Utama Indonesia (Alfamidi)
  • Kyriad Hotel Airport Jakarta
  • PT Ban Brothers
  • RS Brawijaya
  • Lion Group

dan masih banyak lagi.

Berita Terkait

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?
Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026
Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya
3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara
Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump
Nikah Siri dan Poligami dalam KUHP Baru: Antara Hukum Pidana dan Kritik MUI
Dokter Richard Lee Jadi Tersangka Kasus Apa? Simak Fakta yang Sebenarnya!
Cara Buat SKCK Secara Online 2026: Panduan Lengkap dan Mudah

Berita Terkait

Tuesday, 13 January 2026 - 10:16 WIB

Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?

Monday, 12 January 2026 - 14:41 WIB

Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026

Saturday, 10 January 2026 - 15:41 WIB

Cek BSU BPJS Ketenagakerjaan 2026 Kapan Cair? Simak Info Resmi dan Cara Ceknya

Saturday, 10 January 2026 - 10:09 WIB

3 Jet Tempur Rafale Segera Mendarat di Indonesia, TNI AU Tingkatkan Kekuatan Udara

Friday, 9 January 2026 - 16:16 WIB

Usai Serang Venezuela, Greenland Jadi Target Ambisi Ekspansionis Trump

Berita Terbaru

Cara Melihat Spek Laptop

Teknologi

Cara Melihat Spek Laptop dengan Mudah, Lengkap untuk Pemula!

Tuesday, 13 Jan 2026 - 14:28 WIB

 Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa

Pendidikan

Tips Cara Registrasi Akun SNPMB Siswa untuk Persiapan Masuk PTN

Tuesday, 13 Jan 2026 - 10:06 WIB