Sejumlah Anggota KPPS di Blitar Memilih Mengundurkan Diri, Ini Dia Alasannya!

- Redaksi

Thursday, 18 January 2024 - 02:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beberapa KPPS di Blitar memilih mundur sebelum dilantik (Dok. Istimewa)

 SwaraWarta.co.id – 7 orang yang diangkat sebagai Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Blitar mundur sebelum dilantik. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satu alasannya adalah mereka tidak sanggup menjalankan tugas pada saat pemungutan suara pada 14 Februari 2024.

Namun, menurut Komisioner KPU Kota Blitar, Rangga Bisma Aditya, berita mundurnya anggota KPPS tidak menjadi masalah.

Menurutnya, pihak KPU sudah menyiapkan cadangan dan mengisi kekosongan tersebut dengan para calon anggota KPPS yang sebelumnya berada di barisan cadangan.

Berdasarkan data yang dikumpulkan oleh KPU Kota Blitar, ada sekitar 33 orang yang mengundurkan diri sebagai anggota KPPS sebelum pelantikan. 

Baca Juga :  Pohon Tumbang Tutup Total Jalan Nasional Trenggalek-Ponorogo, Kemacetan Terurai Setelah 1,5 Jam

Jumlah ini termasuk rekapitulasi jumlah anggota KPPS yang mundur sejak pengumuman hingga sekarang.

Salah satu kelompok KPPS di Kelurahan Blitar rupanya menjadi sorotan karena semua anggota kelompok tersebut mundur secara bersamaan. 

Alasan mereka mundur karena ada yang memiliki riwayat penyakit, ada juga yang mendapat pekerjaan lain dan beberapa alasan lainnza.

“Kalau alasannya, ada yang ternyata memiliki riwayat penyakit dan ada yang mendapatkan pekerjaan lain. 

“Kemudian, ada juga yang setelah kita telusuri ternyata tidak kuat atau sanggup dengan pekerjaan yang nanti dilakukan,” jelasnya.

Meskipun beberapa anggota KPPS mundur, pihak KPU Kota Blitar tidak khawatir karena masih ada anggota cadangan,” ungkap Komisioner KPU Kita Blitar, Rabu (17/1).

Baca Juga :  Dirty Vote dan Pandangan Jusuf Kalla Terhadap Kecurangan Pemilu 2024

“Kalau dari kami proses pengunduran diri tidak jadi soal (masalah), karena ada cadangan dan sekarang sudah lengkap untuk plotingnya,” Ungkapnya.

Selain itu, KPU tengah mempersiapkan pelantikan anggota KPPS dan memastikan bahwa para calon yang akan dilantik akan siap menjalankan tugas mereka dengan baik.

KPU Kota Blitar telah menyiapkan sekitar 3.059 orang anggota KPPS yang akan ditempatkan di 437 TPS, termasuk TPS khusus di lapas. 

Pelantikan akan diadakan pada tanggal 25 Januari dan pada satu hari sebelumnya akan dibuatkan surat keputusan.

“Tetap jalan untuk kegiatan lain, karena bukan masalah besar. Kami sedang persiapan untuk pelantikan KPPS tanggal 25 Januari nanti, sehari sebelum itu akan dibuatkan SK,” tandasnya.

Berita Terkait

Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!
BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima
Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!
Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!
Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113
Air Permukaan Laut Terus Naik, Jakarta Terancam Akan Tenggelam
MENURUT Anda, Bagaimana Pancasila Sebagai Paradigma Pengembangan Ilmu Dapat Menjadi Dasar Moral Dan Etika Dalam Mengarahkan Perkembangan Al
Kenapa BPNT Tahap 4 Belum Cair? Ternyata ini Penyebabnya!

Berita Terkait

Saturday, 22 November 2025 - 15:11 WIB

Siapa Saja yang Berhak Menerima BSU 2025? Ini Syarat Terbaru Lengkapnya!

Thursday, 20 November 2025 - 23:06 WIB

BPNT Tahap 4 2025 Kapan Cair Jawa Tengah? Simak Jadwal, Cara Cek, dan Daerah yang Sudah Terima

Wednesday, 19 November 2025 - 19:43 WIB

Kapan Pembukaan CPNS 2026? Begini Penjelasan Terbarunya!

Wednesday, 19 November 2025 - 17:36 WIB

Apakah Benar Ammar Zoni Meninggal Dunia? Hoaks atau Fakta!

Tuesday, 18 November 2025 - 13:46 WIB

Download Twibbon Milad Muhammadiyah 2025 dan Cara Menggunakannya untuk Semarakkan HUT ke-113

Berita Terbaru