Polresta Banyumas Telah Kantongi Identitas Pembunuhan Wanita Tanpa Celana di Pabrik Bata

- Redaksi

Saturday, 30 December 2023 - 02:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Polresta Banyumas telah kantongi identitas terduga pelaku pembunuhan wanita tanpa celana di pabrik bata
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Polisi telah mengungkap bahwa seorang wanita berusia 21 tahun yang mayatnya ditemukan di pabrik batu bata, Desa Pliken, Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas, merupakan korban pembunuhan. 

“Hasil autopsi, penyebab kematian karena mengalami luka akibat pemukulan benda tumpul karena kekerasan. Iya, korban pembunuhan,” kata Kasat Reskrim Polresta Banyumas Kompol Andryansyah Rithas Hasibuan seperti yang dikutip dari DetikJateng.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan, meski demikian, mereka mengklaim sudah mengantongi identitas terduga pelaku pembunuhan. 

“Saat ini kami tengah memburu terduga pelaku. Identitas sudah kami kantongi. Dari keterangan saksi sudah menyatakan sebelumnya korban dijemput oleh laki-laki,” jelasnya.

Baca Juga :  Link Video Syur Lydia Onic: Fakta atau Hanya Isu Viral?

Dari keterangan saksi yang sudah diperiksa, diketahui bahwa korban dan terduga pelaku pergi dari rumah pada pukul 21.00 WIB malam sebelum keesokan harinya korban ditemukan tewas.

“Kata saksi pelaku dan korban pergi malam sebelumnya pada pukul 9 malam. Sesuai dengan keterangan dokter meninggalnya diperkirakan 12 jam sebelum pemeriksaan autopsi,” ungkapnya.

Sebelumnya, mayat seorang perempuan telah ditemukan di tempat produksi batu bata di Desa Pliken, Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas pada Selasa (26/12). 

Saksi mata yang bekerja di lokasi setempat, Kuwatno (45), menjelaskan bahwa mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh pekerja yang berangkat sekitar pukul 07.00 WIB. 

“Setelah mengetahui saya langsung ke balai desa. Tapi tutup jadi saya ke rumah Pak Kades untuk melaporkan,” kata Kuwatno kepada wartawan, Selasa (26/12).

Baca Juga :  Rekor Kenaikan Saham NVIDIA dan AMD Menjadi Awal yang Baik Tahun 2024

Ia juga menyebutkan bahwa saat ditemukan, posisi mayat dalam keadaan terlentang dengan bagian tubuh yang ditutupi daun pisang dan hanya mengenakan pakaian bagian atas.

Berita Terkait

KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1
JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar
Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya
Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat
Pasukan NATO Dikerahkan ke Greenland: Bentuk Solidaritas Hadapi Ambisi Amerika Serikat
Kenapa BNPT Tahap 4 Belum Cair? Berikut ini Alasan Utamanya!
Greenland dalam Sorotan: Mengapa Amerika Serikat Begitu Berambisi Menguasainya?
Mudah dan Cepat! Begini Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Terbaru 2026

Berita Terkait

Friday, 16 January 2026 - 15:47 WIB

KESEMPATAN EMAS! PELUANG BESAR CPNS POLHUT Informasi Data Resmi Formasi CPNS Polhut Mulai SMA/SMK, D3, D4 dan S1

Friday, 16 January 2026 - 15:42 WIB

JANGAN SAMPAI GUGUR Beberapa Kesalahan Fatal Saat Daftar SSCASN yang Wajib Dihindari Agar tidak Gagal Saat Mendaftar

Friday, 16 January 2026 - 15:36 WIB

Butik Emas Makassar: Pilihan Tepat Perhiasan Emas Berkualitas dan Terpercaya

Friday, 16 January 2026 - 14:29 WIB

Gerindra Kota Semarang: Peran Aktif dalam Pembangunan dan Aspirasi Masyarakat

Friday, 16 January 2026 - 11:09 WIB

Pasukan NATO Dikerahkan ke Greenland: Bentuk Solidaritas Hadapi Ambisi Amerika Serikat

Berita Terbaru